Kamis, 13 Februari 2025
Rima Sekarani Imamun Nissa : Kamis, 07 September 2023 | 08:31 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Dewiku.com - Setiap wanita tentu saja bisa mempunyai bentuk tubuh yang berbeda-beda dan semuanya memiliki daya tarik masing-masing. Meski begitu, ada sejumlah trik yang dapat dilakukan agar penampilanmu tampak lebih menarik, misalnya memilih busana sesuai bentuk tubuh.

Tips Memilih Busana sesuai Bentuk Tubuh

Merangkum Successible life, inilah beberapa cara yang dapat kamu andalkan saat memilih pakaian supaya bentuk tubuhmu terlihat lebih menarik.

1. Bentuk tubuh pir

Bentuk tubuh pir ditandai dengan pinggul dan paha yang lebih besar dibanding bahu. Beberapa selebritas yang punya bentuk tubuh tipe ini adalah Kim Kardashian, Kate Winslet, dan Rihanna.

2. Bentuk tubuh jam pasir

Ini dimiliki mereka yang punya tubuh berlekuk bak jam pasir. Orang-orang dengan bentuk tubuh ini biasanya punya payudara, pinggul, dan paha yang lebih penuh dengan bagian bawah membulat. Ini adalah bentuk yang cukup simetris dan beberapa selebritas yang memilikinya antara lain JLo, Beyonce, dan Christina Hendrick.

Pakaian yang menempel pas di badan bakal terlihat cocok untukmu. Kamu juga bisa mengenakan atasan berupa sweetheart atau scoop.

3. Bentuk tubuh apel

Ini juga termasuk bentuk tubuh terbaik. Walau berlekuk, tubuh tak terlihat terlalu melengkung di bagian tengah. Beberapa selebritas yang tubuhnya berbentuk apel adalah Angelina Jolie, Oprah, dan Mindy Kaling.

Ikat pinggang merupakan aksesoris terbaik untuk pemilik bentuk tubuh apel. Gaun dengan rok atau bawahan yang jatuh juga bakal membikin penampilanmu lebih menawan.

4. Bentuk tubuh atletis

Jika kamu suka olahraga, mungkin inilah bentuk tubuhmu, yakni ditandai dengan kuran payudara dan pinggul yang sama. Kamu cenderung terlihat tinggi dan ramping seperti Natalie Portman, Eva Longoria, dan Anne Hathaway.

Pilih busana dengan garis leher bulat atau sweetheart. Ini akan membikin gayamu lebih berlekuk. Kamu juga bisa memilih pakaian off shoulder untuk membuat bahu tampak lebih lebar.

BACA SELANJUTNYA

7 Cara Minum Kopi yang Benar, Tanpa Susu dan Gula Ternyata Lebih Sehat