Dewiku.com - Setiap kali membicarakan sosok vokalis pria tampan di Indonesia, pesona Ariel NOAH tidak bisa diabaikan. Di umurnya yang semakin matang, penggemar bapak satu anak ini masih begitu banyak dan berasal dari berbagai kalangan usia.
Banyak orang sepakat bahwa ketampanan pria 42 tahun ini masih paripurna. Salah satu yang menarik perhatikan dalah kesehatan kulit wajah pemilik nama asli Nazril Irham tersebut.
Apa kira-kira rahasia perawatan kulit Ariel NOAH? Apakah ada skincare khusus yang diandalkan?
Dalam video unggahan akun TikTok yunulz, Ariel NOAH mengaku rajin cuci muka. Selain membersihkan wajahnya dengan facial wash, ternyata sahabat Bunga Citra Lestari ini juga tak pernah lupa mengaplikasikan moisturizer supaya kulit tetap terjaga kelembapannya.
Lebih dari itu, sebagai figur publik, Ariel NOAH juga mempercayakan kesehatan kulitnya pada klinik kecantikan untuk perawatan yang lebih optimal. Menurutnya, penting baginya untuk secara berkala mengangkat sel-sel kulit mati.
"Sekali-kali bersihin," ungkap Ariel NOAH.
"Ya, mengangkat kulit mati lah," tandasnya kemudian.
Sementara itu, hingga Minggu (17/12/2023), video terkait telah ditonton sebanyak lebih dari 160 ribu kali di TikTok. Banyak pula warganet yang memberikan tanggapan di kolom komentar.
Seorang warganet berkomentar, "Benar, Mas Ariel. Memang yang penting bersih, pasti kelihatan cantik atau tampan."
Baca Juga
-
Pamer Body Goals, Tato Kupu-Kupu Marion Jola Bikin Salah Fokus
-
Jaga Kulit dari Sinar Matahari, Simak 3 Zat yang Harus Ada saat Memilih Tabir Surya
-
Musim Hujan Rawan Ketombean, Ini 3 Tips Menjaga Kesehatan Kulit Kepala
-
5 Urutan Skincare Malam untuk Wajah Sehat dan Glowing, Jangan Malas Cuci Muka!
-
2 Jenis Skincare yang Wajib Dibawa saat Mendaki Gunung menurut Penjelajah Perempuan Putri Handayani
"Namanya artis, harus perawatan," komentar warganet lainnya.
Ada pula warganet yang penasaran dengan produk perawatan andalan Ariel NOAH. "Moisturizer merek apa, Kak?"
"Makin tua, makin kece. Gemas," ungkap warganet berbeda.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian