Dewiku.com - Bunga Citra Lestari alias BCL menikmati liburan akhir tahun 2023 dengan menjalankan ibadan umrah di Tanah Suci. Penampilannya yang menggunakan hijab selama umrah pun menuai banyak pujian.
BCL mengajak serta suami, Tiko Aryawardhana, dan keluarganya dalam perjalanan religi tersebut. Dia pun berbagai banyak momen bersama Tiko, Noah Sinclair sang anak, dan ibunya.
BCL merasa bahagia karena berkesempatan menghabiskan momen pergantian tahun 2023 ke 2024 dengan menjalankan ibadah umrah.
"Alhamdulillah. Umroh di malam terakhir di tahun 2023.. Thank you 2023, it’s been amazing. Happy New Year," demikian tulis BCL pada salah satu unggahannya di Instagram.
Seorang warganet berkomentar, "Kak Unge cantik banget pakai kerudung."
"Cantik sekali Kak BCL jika berhijab. Semoga segera," komentar warganet lain.
Warganet lain berkomentar, "Sumpah, lebih cantik, anggun, pakai kerudung daripada nggak pakai hijab dan baju-baju seksi. Auranya lebih kelihatan."
Selain gaya hijabnya, tas selempang yang dipakai BCL selama menjalankan ibadah di Tanah Suci juga mencuri perhatian. Dia terlihat nyaman membawa tas berlogo Louis Vuitton.
Dilansir dari Suara.com, tas tersebut ternyata adalah koleksi Louis Vuitton Monogram Croissant MM Bag. Fashion item itu merupakan salah satu desain khas Louis Vuitton sejak pertama kali diperkenalkan pada 1896.
Baca Juga
Desainnya yang klasik memadukan kulit dan detail berupa aksen keemasan membuat tas yang dipakai BCL itu tidak lekang waktu. Cocok digunakan dalam berbagai kesempatan, harganya sekitar USD800 atau senilai lebih dari Rp12,4 juta.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian