Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Popularitas skinbooster belakangan semakin meningkat. Ini adalah perawatan wajah dengan metode penyuntikan semacam nutrisi ke lapisan kulit, termasuk asam hialuronat (AH).
Asam hialuronat sebenarnya secara alami terdapat pada lapisan epidermis. Namun seiring bertambahnya usia, kandungan asam hialuronat menurun sehingga menyebabkan beberapa kondisi seperti warna kulit tidak merata, kerutan, penumpukan lemak di area pipi dan dagu penyebab double chin. Kulit mungkin juga kesulitan menghilangkan atau memulihkan bekas luka, seperti bekas jerawat.
Penyuntikan AH ke lapisan kulit diklaim efektif membantu memperbaiki penampilan kulit akibat penuaan. Skinbooster sendiri tak hanya membawa AH, tetapi biasanya juga didampingi dengan nutrisi lain seperti vitamin, mineral, dan asam amino.
Jika tertarik mencoba metode ini, kamu tentu harus teliti dan bijak dalam memilih produk skinbooster. Melansir Suara.com, beberapa hal yang perlu diperhatikan dan dipertimbangkan antara lain:
Baca Juga
Pentingnya konsultasi sebelum perawatan
Konsultasikan kondisi kulit dengan dokter kulit/ahli. Perawatan pun harus dilakukan oleh dokter kecantikan (dermatologis) dan klinik kecantikan terpercaya.
Perhatikan bahan aktif dan formulasinya
Bahan aktif utama biasanya mengandung asam hialuronat, vitamin, mineral, dan nutrisi lain yang akan membantu meningkatkan kelembapan dan kondisi kulit, serta keseluruh penampilan.
Perhatikan kualitas dan keamanan
Pilih produk dari merek yang terpercaya dan memiliki reputasi baik dalam industri kecantikan. Pastikan produk telah lulus uji keamanan dan memenuhi standar kualitas yang ditetapkan.
Mengerti proses perawatan
Apakah perawatan dengan produk terpilih nyaman untuk pasien, periode pemulihan (downtime) yang tidak menyakitkan dan terlalu lama, serta seberapa cepat efeknya dapat dilihat.
Perhatikan ulasan yang ada
Ulasan dan rekomendasi akan membantu pasien lebih mengerti tentang produk dan perawatan tersebut.
Semakin tertarik mencoba skinbooster? ST Indonesia, perusahaan distributor alat kesehatan dan kecantikan estetika, belum lama ini memperkenalkan sebuah produk skin booster terbaru dari Swiss yang bernama CELLBOOSTER kepada penggemar kecantikan estetika di Indonesia.
"Saat ini, terdapat minat yang meningkat dalam perawatan estetika non bedah dan minimal invasif di Indonesia. Kami yakin bahwa teknologi Swiss yang inovatif ini akan menetapkan standar baru dalam pasar kecantikan dan estetika di Indonesia," ungkap Direktur Utama dari PT Sometech Indonesia, Moses Yang.
Terkini
- Buka Puasa Mewah All You Can Eat Rasa Dunia Cuma Rp425 Ribu di The Sultan Hotel!
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri