Dewiku.com - Tidak hanya perempuan yang membutuhkan aneka produk perawatan kulit. Semakin banyak laki-laki yang menyadari bahwa mereka juga membutuhkannya.
Produk perawatan yang mengandung bahan alami dan ramah lingkungan pun jadi favorit. Pria pun menyukai produk yang berkerja efektif memperbaiki dan merawat kondisi kulit mereka.
Belum lama ini, Sensatia Botanicals merilis produk terbaru bagi pria, yakni Sensatia Botanicals Red Ginger & Blood Orange Men’s Care Collection. Semuanya diformulasikan dengan bahan alami berkualitas tinggi, seperti red ginger dan blood orange.
Sensatia Botanicals Red Ginger & Blood Orange Men’s Care Collection mencakup berbagai produk, mulai dari body wash, shampoo, body lotion, shaving foam, after shave balm, beard oil, dan hair styling paste.
Dua bahan unggulan yang digunakan cukup mencuri perhatian, yaitu red ginger dan blood orange. Apa manfaat keduanya untuk perawatan?
Red ginger manfaat menjaga kesehatan kulit dan kulit kepala serta merangsang pertumbuhan rambut dengan meningkatkan aliran darah yang dapat menyamarkan bekas luka. Kandungan anti-inflammatory juga membantu mengurangi kemerahan pada kulit.
Sementara itu, blood orange punya aroma khas dan kaya mntioksidan yang membantu meningkatkan produksi kolagen. Kandungan eksfoliator alami dalam blood orange juga bisa membantu mengangkat sel-sel kulit mati, memberikan efek kulit menjadi lebih kencang, dan menjaga kesehatan kulit kepala.
"Setiap produk dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan pria yang aktif dan dinamis. Dengan formula yang lembut dan bebas bahan kimia berbahaya, kami menawarkan solusi grooming bagi pria yang peduli akan kesehatan kulit dan lingkungan sekitar," tandas Michael.
Baca Juga
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari