Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Merayakan ulang tahun ke-3, brand lokal Kudung merilis koleksi terbaru bernuansa elegan dengan menggunakan bahan brokat, voal dan satin secara bersamaan.
General Manager Sroja Warna Indonesia, Luthfian Zuhdi Haryadi mengungkapkan, koleksi bertajuk "Sweet Serenity" fokus pada warna sederhana tetapi memancarkan aura mewah.
"Sweet serenity, dari sisi palet warna, bermain di warna netral. Dengan warna ini, ingin tonjolkan dari sisi kelembutannya, ingin angkat kesederhanaan tanpa meninggalkan unsur kemewahannya," tuturnya, dilansir dari Suara.com.
Di sisi lain, keunikan koleksi ini adalah penggunaan tiga bahan premium yang akan membuatnya nyaman digunakan untuk beraktivitas seharian penuh.
Baca Juga
Koleksi terbaru Kudung ini juta hadir dalam warna monokrom dengan tampilan yang lebih modern. Dari sisi cutting, seluruhnya menampilkan loose-fit berlayer yang dipercantik dengan motif floral.
Ada pula rancangan vest yang tidak hanya pendek sepinggang, melainkan long vest yang bisa membuat tampilan busana jadi lebih elegan. Vest brokat bisa dipadukan dengan kemeja sehingga cocok untuk sehari-hari, misal outfit ke kantor. Selain itu, bisa padukan blouse dengan celana kulot satin yang memberikan kesan flowly.
Farizky menambahkan, setiap koleksi dirancang khusus untuk muslimah yang mengedepankan kenyamanan. Terlebih, mayoritas perempuan muslim enggan menggunakan baju bertumpuk.
"Kami ingin memastikan bahwa setiap wanita bisa merasa elegan, nyaman, dan percaya diri dengan mengenakan busana yang sesuai persona penggunanya. Melalui koleksi ini, kami berharap dapat menginspirasi lebih banyak wanita muslimah untuk tetap stylish tanpa harus mengorbankan kenyamanan," tandasnya.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby
Berita Terkait
-
ModFA Network Bakal Promosikan Modest Fashion Indonesia Lewat Film, Video hingga Program TV
-
Mau Dilirik Brand Global? Perhatikan 4 Hal Penting Ini
-
Cari Tas Kulit Berkualitas Harga Terjangkau? Brand Lokal Ini Bisa Jadi Pilihan
-
Perjuangan Lisa Zen Purba Bawa Brand Tas Lokalnya ke Mancanegara, Menginspirasi!