Dewiku.com - Salah satu unggahan terbaru Fuji berhasil mencuri perhatian penggemarnya. Tak sedikiit yang memuji penampilan manis Fuji, bahkan menyebutnya mirip karakter fiksi Tinker Bell.
Ada 10 foto dengan berbagai pose berbeda yang diunggah Fuji di Instagram. Sang selebgram tampak mengenakan mini dress warna hitam. Gaunnya itu memiliki detail berupa rangkaian bunga mawar yang membuatnya kelihatan lebih cantik dan menawan.
Adik ipar mendiang Vanessa Angel ini memakai stoking berenda hitam, lengkap dengan hiasan pita. Sepatu hak tinggi yang juga hitam pun jadi pilihannya.
Penampilan Fuji yang serba hitam itu kontras dengan latar belakang pemotretan yang bernuansa pink dan putih. Ada pula hiasan dekorasi berupa bunga-bunga raksasa berjenis wild flower berwarna merah, biru hingga ungu.
"Lagi centil biar dibilang cantik sama kamu," ungkap Fuji dalam caption unggahannya.
Unggahan terkait mendapatkan lebih 600 ribu likes di Instagram. Banyak pula warganet yang memberikan tanggapan mereka di kolom komentar.
"Ini yang bilang aura magrib, pada sok cakep amat, ya. Lagian kulitnya Fuji bagus dan sehat. Dia cantik. Tolong jangan bawa-bawa aura magrib. Nanti kalau dibilang penistaan agama, pada mewek lagi," komentar warganet lain.
"Mahal banget cantiknya," puji warganet lainnya.
Baca Juga
Warganet lain mengungkapkan, "Fuj makin dewasa, makin cantik. Tetap jadi Uti yang kuat dan bahagia."
"Kamu itu Tinker Bell-nya Indonesia. Imut banget," puji warganet berbeda yang juga menyematkan emoji cinta.
"Nggak perlu centil apalagi kayak cendil, kamu tetep paling cantik buat mata aku," komentar warganet lain.
Tag
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian