Dewiku.com - Usia pertengahan 20 atau middle twenty adalah usia di mana kamu bisa merasakan berbagai hal baru dalam hidup, seperti lulus kuliah dan mulai bekerja. Orang-orang yang sudah berpengalaman biasanya akan memberikan 'wejangan' atau nasihat bijak padamu tentang karier.
Meskipun sering kamu abaikan, ada baiknya kamu memegang beberapa nasihat yang bisa menuntunmu lebih matang di dunia kerja. Seperti yang Dewiku.com rangkum berikut ini.
Fokuslah pada prestasi, bukan gaji
Ada benarnya nih girls, kumpulkan setiap prestasi kerja kamu dan rekam semuanya dengan baik dalam CV. Pastikan prestasi yang kamu buat itu sudah mendapat 'persetujuan' dari kantor. Jadi bukan prestasi dalam sudut pandang sendiri lho.
Jangan cintai kantormu, tapi cintailah profesimu
Jika selama ini kamu nyaman dengan pekerjaanmu di kantor, itu bagus. Tapi ada pepatah lawas yang mengungkapkan jika mencintai profesi lebih baik daripada mencintai kantormu. Artinya, kamu cukup bertanggungjawab saja pada pekerjaanmu dan tidak usah mencintai kantormu sepenuh hati.
Bekerjalah dengan sangat baik
Jika selama ini kamu sudah bekerja dengan 'cukup' baik tapi belum beranjak dari jabatan awalmu, mungkin kamu belum bekerja 'sangat' baik. Membuat lompatan di jenjang karier itu sangat penting lho, untuk pencapaian dirimu. Jadi semangat bekerja dengan sangat baik ya!
Nggak usah sok sibuk
Karyawan yang baik itu adalah karyawan yang berprestasi, bukan yang terlihat sangat sibuk! Kalau kamu mengambil terlalu banyak pekerjaan, bisa-bisa bos menilai kamu belum siap dipromosikan?
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?