Dewiku.com - Dalam lingkunganmu pasti ada saja yang terkenal sebagai tukang gosip. Info apa saja, jika dia yang sebarkan bisa menjadi bahan perbincangan seantero ruangan.
Punya punya teman hobi gosip itu memang nyebelin ya girls! Tapi kehadirannya selalu dinanti lho, untuk update gosip teranyar! Ternyata ada zodiak yang membawa karakternya sebagai tukang gosip sejak lahir. Yuk intip empat di antaranya.
Gemini
Gemini terlahir sebagai orang yang pandai menyusun kata-kata. Bicara dengan pilihan kata yang baik adalah kelebihannya, namun seringkali dia salah menggunakan kemampuan. Gemini mampu menyampaikan informasi yang biasa saja menjadi sangat menarik dan panas. Dasar tukang gosip!
Libra
Di balik wibawanya, Libra ternyata suka berbagi informasi menarik lho. Jika dia menemukan berita terbaru, maka dengan senang hati Libra membagi beritanya dengan berbagai bumbu hingga terdengar lebih sedap di telinga. Ya ampun, Libra!
Aquarius
Seorang Aquarius adalah orang yang selalu perhatian dengan informasi terkini. Apapun yang sedang hangat dibicarakan akan menarik perhatian Aquarius. Mungkin sikap itu yang membuatnya lekat dengan citra tukang gosip.
Taurus
Si keras kepala ini ternyata suka 'meneliti' lingkungan sekelilingnya lho! Jadi kalian jangan heran kalau tiba-tiba ada gosip baru yang datang tanpa sebab! Taurus yang 'bacotan' ini sering menjadikan bahan 'penelitiannya' sebagai bahan becandaan, tapi seringnya topik itu tersebar dengan berbagai sudut pandang hingga jadi gosip. Duh, kacau nih!
Baca Juga
Kebayang nggak girls, gimana jadinya kalau Taurus berteman satu geng dengan Libra, Gemini dan Aquarius? :D
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?