Dewiku.com - Apakah kamu merasa jika hidupmu berantakan? Misalnya selalu terburu-buru berangkat ke kantor atau sering kehilangan kesempatan karena tidak bisa mengatur waktu dengan baik. Bisa jadi kamu sering melakukan kegiatan yang sia-sia saat bangun tidur. Mulai sekarang lakukan perubahan ini dan hidupmu akan lebih baik.
Menunda alarm
Menunda alarm adalah kunci hidupmu yang berantakan, karena otak dan tubuh tidak terlatih untuk langsung bangun begitu alarm berbunyi. Begitu kamu menunda alarm, maka tubuh akan memulai sistem tidur yang baru. Jika kamu larut dalam tidur setelah menunda alarm, tubuh akan terasa nggak fresh saat bangun. Kamu merasakannya?
Buka medsos
Kamu sudah tertib bangun pagi sesuai alarm, tapi malah menghabiskan banyak waktu untuk menjelajah instagram. Sama aja bohong dong! Mulai sekarang hindari membuka medsos pagi hari saat bangun tidur. Lebih baik kamu bangun dan lakukan gerak tubuh sederhana agar badan lebih segar.
Mandi air panas
Mandi pagi dan mengguyur badan dengan air panas itu ibarat surga dunia. Tapi tahukah kamu, mandi air panas terlalu lama bisa menurunkan detak jantung dan membuat tubuh bersiap untuk istirahat kembali. Sebaiknya mandi pagi dengan air dingin yang menyegarkan dan lakukan secara singkat.
Memilih pakaian
Sama halnya dengan buka medsos, memilih pakaian adalah hal yang paling membuang waktu. Kegiatan ini sebaiknya dilakukan malam hari sebelum tidur, sehingga kamu bisa memanfaatkan waktu pagi hari untuk hal yang positif seperti olahraga kecil.
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?