lifestyle

Nggak Cuma Melatih Fokus, Ini Manfaat Olahraga Panahan Buat Cewek

Olahraga panahan cocok buat kamu yang bermasalah sama tubuh bagian atas.

Dinar Surya Oktarini
Sabtu, 01 September 2018 | 17:16 WIB

Olahraga panahan selama ini dianggap sebagai olahraga yang cowok banget. Tapi sebenarnya olahraga panahan juga bisa ditekuni oleh para cewek, lho. Buktinya di Asian Games 2018 kemarin atlet cewek Dellie Threesyadinda menjadi perwakilan untuk cabor panahan. Bahkan berhasil mendulang emas.

Meski nggak membakar banyak kalori seperti kardio atau angkat beban, olahraga panahan punya berbagai manfaat. Penasaran apa saja? Yuk simak!

1. Melatih fokus

Baca Juga: Evoria Movement, Ajang Eksperimen dan Eksplorasi Kekayaan Intelektual

Hal utama yang didapatkan dari olahraga panahan adalah melatih fokus, sebab mengarahkan anak panah mengenai titik target bukan perkara mudah. Hal itu dibenarkan oleh Yuli Wariyanti, cewek yang sudah setahunan ini mengikuti komunitas panahan Jemuwah Jemparingan Sonten (JJS) di Yogyakarta. "Harus bener-bener fokus dulu baru bisa memanah," ujarnya.

Foto Jemuwah Jemparingan Sore. (Guideku.com/Arendya Nareswari)

 

2. Memperbaiki bentuk tubuh bagian atas

Baca Juga: Apa Itu Perjanjian Pisah Harta? Dilakukan Sandra Dewi dan Harvey Moeis

''Saya kan agak bungkuk, nah rutinitas narik busur panah ini sebenernya bisa banget bikin memperbaiki bentuk tubuh bagian atas biar lebih tegap,'' ujar Yuli.

Yup, karena saat menarik busur dan melesatkan anak panah tubuh harus tegap.


3. Melatih kekuatan otot

Selain dapat mengembalikan kembali ketegapan, menyebabkan perkembangan otot di tubuh bagian atas.''Panahan melatih otot banget. Kayak otot bisep, trisep, trapesius, deltoitnya itu bener-bener kelatih, apalagi bagian dada, bener-bener bisa sampe ke belakang ketarik mengencangkan juga, shaping itu bisa banget,'' ungkap Yuli.

Foto Jemuwah Jemparingan Sore. (Guideku.com/Arendya Nareswari)

 

4. Melatih ketenangan

Meski terlihat mudah, olahraga panahan perlu konsentrasi penuh. Jika terdistraksi sedikit saja, bakal membuat arah anak panah nggak beraturan. Maka dari itu, ketenangan mutlak diperlukan.

''Panahan itu imbang dari dalam dan luar kita, kalau panahan ada gangguan dari luar, kita nggak bisa manah. Kalau pikiran kita juga baru ke mana gitu kita juga nggak bisa manah. Jadi kamu tu harus tenang, harus bener-bener fokus, bisa mengolah diri sendiri dulu, kendalikan diri sendiri dulu baru bisa manah,'' tambah Yuli.

5. Refreshing

Semakin kita terbiasa untuk fokus pada target, bakal memudahkan bagi kita untuk menjernihkan pikiran. Hal ini sangat berguna untuk membantu kita mengatasi stress. Cocok nih untuk kamu yang bosan dengan yoga atau meditasi.

Panahan juga bisa menjadi ajang sosialisasi. Orang dari berbagai rentang usia dan pekerjaan bisa menikmati olahraga panahan dan hampir semua kalangan bisa ikut berpartisipasi.

''Olahraga panahan emang nggak membakar kalori banget, lebih ke melatih ketenangan dan refreshing aja sih di sela kesibukan kerja. Temennya juga rame to'' terang cewek berusia 25 tahun ini.

Baca Juga: Tas Mewah Umi Pipik Jadi Sorotan, Hitam Elegan Berlapis Emas?

Itulah lima manfaat olahraga panahan untuk cewek. Tertarik mencoba? satu hal untuk yang mau ikutan, harus tahan banting ya, soalnya di awal-awal pasti bagian tangan kena jepretan busur panah. Selamat mencoba!

lifestyle

Apa Itu Perjanjian Pisah Harta? Dilakukan Sandra Dewi dan Harvey Moeis

Sebelum menikah, Sandra Dewi dan Harvey Moies membuat perjanjian pisah harta.

lifestyle

Bilqis Jadi Murid Sekolah Elit, Intip Bekal Makanan yang Disiapkan Ayu Ting Ting

Anak Ayu Ting Ting, Bilqis Khumairah Razak bersekolah di Kinderfield Highfield School.

lifestyle

Prilly Latuconsina Punya Kebun Organik, Begini Cara Merawatnya

Bagaimana cara merawat kebun organik seperti yang dimiliki Prilly Latuconsina?

lifestyle

5 Zodiak Paling Hati-Hati Menjalani Hidup, Selalu Waspada Setiap Waktu

Beberapa zodiak ini cenderung lebih hati-hati dalam kehidupan sehari-hari.

lifestyle

8 Arti Mimpi Mendadak Jatuh Miskin, Pertanda Rendah Diri?

Apa yang membuat seseorang bisa tiba-tiba mimpi jatuh miskin?

lifestyle

Sukses Diet, Aaliyah Massaid Akui Pernah Jalani Pola Makan Ekstrem

Namun, Aaliyah Massaid akhirnya menemukan cara yang lebih aman dan sehat untuk menurunkan berat badan.