Dewiku.com - Bagi sebagian besar orang, butuh waktu lama untuk memutuskan bagaimana perasaannya tentang berbagai hal. Oleh karena itu, mungkin juga mereka tidak mudah untuk bilang cinta.
Kalau kamu heran kenapa ia tak kunjung mengatakan cinta meski sudah kencan lama, mungkin ia termasuk dalam zodiak berikut. Dilansir dari Elite Daily, inilah 3 zodiak yang butuh waktu untuk bilang cinta.
1. Virgo (23 Agustus-22 September)
Virgo yang seorang analitik dan pemalu tidak akan membiarkan hati menguasai kepala mereka. Virgo cenderung mempertimbangkan pro dan kontra terlebih dahulu, dan benar-benar yakin sebelum mereka terbuka tentang apa yang mereka rasakan.
Jadi, sebenarnya mungkin saja sosok Virgo telah merasakan cinta untuk waktu yang lama, tapi mereka perlu melakukan 'ujian' dulu sebelum membuka diri dan membuat diri mereka rapuh akan cinta.
Memang hal ini bisa membuat orang yang mengencani Virgo frustasi. Tapi dengan bersabar dan bertahan, Virgo dapat diandalkan menjadi partner hidup!
2. Capricorn (22 Desember-20 Januari)
Bagi Capricorn, semua ia pikirkan dengan matang, tak terkecuali soal cinta. Maka dari itu, mereka tidak mengobral kata cinta dengan mudah.
Pertama-tama mereka harus yakin bahwa siapa pun yang mereka kencani adalah seseorang yang akan mereka miliki dalam jangka waktu panjang. Kedua, apakah sosok tersebut mempunyai pikiran yang sama tentang kehidupan bersama dan terakhir, apakah sosok itu mau mendukung mereka dalam mencapai tujuannya.
Tiga hal inilah yang membuat Capricorn terkesan sulit membuka hati.
Baca Juga
Tapi jika sekali Capriorn mengatakan ''I love you'', itu artinya ia bersungguh-sungguh dan berencana membawamu bersama sampai ke puncak. Capricorn layak ditunggu.
3. Aquarius (21 Januari-18 Februari)
Sosok Aquarius memiliki hati yang besar penuh cinta untuk berkomitmen, tetapi hanya ketika mereka siap. Mereka sangat mandiri dan tidak keberatan dengan kehidupan lajang. Tapi bukan berarti mereka tidak peduli, mereka hanya perlu sedikit lebih lama untuk sampai ke tahap yang lebih serius.
Jauh di lubuk hatinya, mereka sedikit takut akan kehilangan sebagian dari kebebasan melajang jika terhanyut terlalu cepat dalam suatu hubungan. Jadi, alih-alih terburu-buru, mereka perlu melonggarkan komitmen dan pengakuan tentang perasaan mereka.
Kalau menyukai Aquarius, bertahanlah di sana. Mereka lebih suka mengikuti arus, meskipun perlahan. Namun pada akhirnya mereka akan mengatakan, ''I love you'' dengan mudah, kok.
Bagaimana? Apakah doi termasuk zodiak yang butuh waktu untuk bilang cinta? Atau malah kamu sendiri?
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?