Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Saat memulai pacaran dengan orang baru, tentu ada keinginan untuk mengetahui segala hal tentangnya. Namun sebaiknya jangan terburu-buru saat punya pacar baru.
Kenali dirinya secara perlahan. Lebih baik kamu tidak langsung membicarakan hal-hal di bawah ini.
1. Gaji
Sangat tidak sopan menanyakan gaji kepada orang lain, terutama pada pacar baru. Bagaimana pun, itu adalah sebuah privasi.
Baca Juga
Saat mengetahui nominal gaji pasangan, kamu mungkin akan merasa lebih superior atau malah minder. Berbeda jika kalian sudah ada di tahap serius dan hubungan sudah lama. Masalah gaji masing-masing tentu perlu transparan.
2. Daftar mantan
Tidak apa sebenarnya bertanya tentang mantannya, siapa tahu kalian bisa berbagi kisah dan mengobati patah hati masing-masing. Namun tidak perlu buru-buru untuk mengetahui berapa jumlah mantannya.
Daftar nama mantannya akan kamu ketahui seiring berjalannya waktu. Kalau tiba-tiba membicarakan berapa banyak mantan milik pasangan barumu, bisa-bisa dia berpikir kamu terlalu posesif.
3. Membahas pernikahan
Membicarakan tanggal dan detail pernikahan saat hubungan masih seumur jagung hanya akan membuat pasangan was-was. Menanyakan hal yang arahnya seakan menyuruh dia segera melamarmu atau menikahimu akan membuatnya takut dan kabur.
Let it flow. Bahas saat hubungan kalian sudah serius. Pertanyaan seperti itu bukan hanya membuat dia tidak nyaman tapi juga membuat dia malah berpikir, ''Memangnya kita sudah pasti menikah?''
4. Pendapat
Menunjukkan pada orang lain bahwa kamu memiliki prinsip sangatlah perlu. Namun, hindari terlalu ngotot jika kamu punya pandangan sangat kuat pada topik tertentu, soal pandangan politik misalnya. Tidak perlu bersikeras untuk mendiskusikannya dengan si pacar baru kalau tidak mau dianggap keras kepala.
Terkini
- Ladang Mimpi yang Berubah Jadi Neraka: Tragedi 100 Wanita Thailand di ' Peternakan Telur Manusia' Georgia
- Mengenal Roehana Koeddoes: Jurnalis Perempuan Pertama di Indonesia
- Stigma atau Realita: Perempuan Enggan Bersama Laki-laki yang Tengah Berproses?
- Komunitas Rumah Langit: Membuka Ruang Belajar dan Harapan bagi Anak-anak Marginal
- Subsidi BPJS Kesehatan Terancam, Siapa yang Paling Terdampak?
- Komnas Perempuan Soroti Perlindungan Jurnalis Perempuan dari Kekerasan Berbasis Gender
- Damkar Dipanggil, Polisi Ditinggal: Mengapa Publik Lebih Percaya Damkar?
- Tantangan dan Realitas Jurnalis Perempuan di Indonesia: Menyingkap Kesenjangan di Ruang Redaksi
- Memahami dan Merawat Inner Child: Kunci untuk Menyembuhkan Luka yang Tak Terlihat
- Working Holiday Visa Australia: Tiket Emas untuk Kerja dan Hidup di Luar Negeri