lifestyle

Kamu Perlu Tahu, Ini 5 Manfaat Mengunyah Permen Karet

Permen karet rasa apa nih yang kamu suka?

Rima Sekarani Imamun Nissa
Jumat, 23 November 2018 | 16:10 WIB

Apakah kamu salah satu orang yang hobi mengunyah permen karet? Kalau begitu kamu beruntung. Sering mengunyah permen karet ternyata mampu mendatangkan banyak manfaat.

Apa saja? Yuk, simak!

1. Meningkatkan konsentrasi dan daya ingat

Baca Juga: 8 Arti Mimpi Buaya Putih, Bukan Pertanda Mistis

Banyak penelitian yang mengungkapkan bahwa mengunyah permen karet bisa meningkatkan kinerja mental, konsentrasi, daya ingat dan kecepatan bereaksi.

Proses mengunyah menyebabkan aliran oksigen ke otak juga meningkat sehingga membantu memperbaiki daya ingat. Konon peningkatan sekitar 25 persen sampai 40 persen ini disebabkan karena bertambahnya aliran darah yang masuk ke otak saat orang mengunyah.

2. Menghilangkan rasa mual

Baca Juga: Tes Kesetiaan via Google Form, Berani Coba?

Ketika kamu sedang mabuk dalam perjalanan, mengonsumsi permen karet bisa mencegah rasa mual semakin parah. Kunyahlah permen karet secara perlahan untuk mendapatkan rasa manisnya.

Hal ini juga sekaligus mengalihkan perhatianmu dari rasa mual.

Ilustrasi mengunyah permen karet.(Unsplash/Quinten de Graaf)

3. Melawan stres dan rasa gelisah

Mengunyah permen karet bisa menjadi alternatif untuk melepas kebiasaan karena sedang gelisah, misalnya menggigit kuku dan menggerakkan kaki.

Biasanya hal itu disebabkan karena perasaan stres yang berlebihan. Nah, maka dari itu kunyahlah peremn karet. Sebab mengunyah permen karet akan menurunkan kadar hormon pemicu stres, yaitu kortisol.

Ilustrasi mengunyah permen karet.(Unsplash/Karina Miranda)

4. Melindungi gigi

American Dental Association merekomendasikan mengunyah permen karet tanpa rasa selama 20 menit setelah makan terbukti bisa mengurangi karang gigi, melindungi enamel gigi, mengurangi gigi berlubang, dan menurunkan radang gusi.

Rupanya semua kebaikan itu berhubungan dengan meningkatnya aliran ludah yang menurunkan jumlah zat asam yang ada dalam mulut yang merupakan penyebab pengeroposan gigi.

Tapi perlu diingat bahwa peremn karet yang dimaksud adalah yang minim gula. Perlu juga dicari permen karet yang mengandung xylitol karena bisa menurunkan jumlah bakteri penyebab gigi keropos.

5. Menekan nafsu makan

Baca Juga: BINUS Graduate Buka Program Magister Desain untuk Mendukung Pertumbuhan Industri Kreatif di Indonesia

Kalau kamu sedang diet, mengunyah permen karet bisa membantu melawan nafsu makan yang menggila. Cara ini mampu membatasi jumlah kalori yang masuk ke dalam tubuh.

lifestyle

8 Arti Mimpi Buaya Putih, Bukan Pertanda Mistis

Apakah kamu pernah mimpi melihat buaya putih?

lifestyle

7 Arti Mimpi Jadi Bos, Simbol Kekuasaan Besar di Kehidupan Nyata

Inilah berbagai arti mimpi menjadi bos di tempat kerja.

lifestyle

Riset Digital Ramadan 2024: Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Paling Getol Promosi di Media Sosial

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina tercatat menjadi influencer yang paling aktif mempromosikan produk selama Ramadan 2024.

lifestyle

Daftar Libur Tanggal Merah Mei 2024, Manfaatkan Long Wekeend 2 Kali!

Kamu bisa menggunakan long weekend untuk liburan bersama orang terdekat.

lifestyle

Cinta Laura Naik Pesawat Kelas Ekonomi, Langsung Banjir Pujian

Cinta Laura terlihat santai naik pesawat kelas ekonomi bersama kekasihnya.

lifestyle

Terbukti Bermanfaat, Nola B3 Wariskan Kebiasaan Minum Jamu saat Menstruasi ke Putrinya

Nola B3 sudah terbiasa minum jamu sejak mengalami menstruasi pertama.