Dewiku.com - Memang tak ada yang lebih canggung daripada melihat seseorang yang benar-benar tidak ingin dilihat di aplikasi kencan online Tinder. Sebut saja mantan kekasih, rekan kerja, atau seseorang yang kamu tidak ingin dia tahu kamu menggunakan situs kencan tersebut.
Jika tidak ingin bertemu dengan orang-orang tertentu di Tinder, kamu cukup menggeser ke kiri dan berpura-pura itu tidak pernah terjadi. Namun, ada kejadian tak terduga yang dialami pengguna Tinder belum lama ini.
Dilansir dari laman Mirror, ada seorang remaja laki-laki yang bertemu dengan kakak perempuan kandungnya sendiri di Tinder saat dia sedang menelusurinya.
Bisa dimaklumi dia sedikit ketakutan dengan itu. Meski begitu, ia tetap memutuskan untuk menggeser ke arah kanan profil kakak kandungnya.
Ternyata sang kakak juga melakukan hal yang sama dan itu berarti mereka akhirnya dinyatakan cocok. Setelah itu, mereka mengalami percakapan yang sangat canggung sekaligus kocak.
Menurut screenshoot chat Tinder yang beredar di media sosial antara keduanya, sang adik menyapa kakaknya terlebih dahulu.
Sang kakak pun dengan cepat membalas. ''Apa yang kamu lakukan di sini??? Kamu belum berusia 18 tahun.''
''Kamu menggeser profilku ke kanan!'' pembelaan sang adik.
''Kamu yang pertama melakukan itu,'' balas si kakak tak terima.
''Ini sangat kotor. Aku akan menelpon ibu,'' ancam sang adik.
Baca Juga
''Aku sudah memanggilnya terlebih dahulu. Selamat bersenang-senang di Juvi,'' ledek sang kakak.
Kocak juga ya kejadian tak terduga satu ini. FYI, kalian memang harus berusia 18 tahun dulu untuk menggunakan situs kencan semacam tinder.
Tag
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian