Dewiku.com - Menggunakan aplikasi kencan seperti Tinder memberi dua kemungkinan, yakni beruntung mendapat pasangan dan berkencan atau malah berkenalan dengan pria tidak tahu diri.
Seorang wanita dari Kanada bernama Julia membagikan kisah apesnya karena masuk kemungkinan yang kedua. Pasalnya, seorang pria yang ditolaknya lewat Tinder malah melacak akun sosial medianya dan terus meneror lewat pesan.
Dilansir dari Unilad, meskipun wanita berusia 20 tahun itu sudah mengatakan kalau dia tidak tertarik dan swipe 'no' di Tinder, pria itu tetap gigih.
Dia melacak akun Instagram pribadi Julia dan mulai mengirim pesan menghina padanya serta menolak untuk menerima jawaban 'tidak'.
Julia pun memohon pada pria tidak dikenal itu untuk meninggalkannya.
Dalam akun Twitter-nya, Julia menulis :
''Saya menolak seorang pria hari ini, yang bertemu di Tinder tapi kami tidak cocok. Ini adalah bagaimana percakapan berakhir setelah saya mengatakan 6 kali saya tidak tertarik.''
''Akun Instagram-nya bersifat pribadi dan foto profilnya bukan dia, jadi saya tidak tahu siapa orang ini. Jadi mengapa saya harus mengatakan ya untuk berkencan dengan pria tanpa wajah, tanpa nama dan tanpa usia?'' ungkapnya pada Unilad.
Meskipun Julia sudah dengan jelas mengatakan bahwa dia tidak tertarik, pria itu tidak berhenti. Dia malah ingin tahu mengapa Julia berada di Tinder sejak awal jika tidak ingin bertemu dengan orang baru.
Baca Juga
Pria itu terus menyerangnya dan mengatakan, ''Kamu tidak punya alasan untuk mengatakan tidak, kamu berada dalam SITUS KENCAN.''
Tak tahan lagi, akhirnya Julia memblokir pria yang tidak dikenal itu dan melaporkannya ke Instagram karena telah mengirim pesan terus-menerus.
Duh, hati-hati ya Girls, kalau cari jodoh di aplikasi kencan Tinder.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?