Dewiku.com - Sosok Raditya Dika memang lekat dengan imej kocak dan lucu. Pesona unik itu tidak luntur meskipun dirinya telah menikah dengan Anissa Aziza. Sayangnya, baru-baru ini Raditya Dika ribut dengan istrinya. Kenapa, ya?
Kalian mungkin membayangkan jika kehidupan rumah tangga Raditya Dika dan Annisa Aziza penuh guyonan khas komika kondang tersebut. Apalagi jika melihat beberapa video konyol yang diuanggah Raditya Dika setelah menikah.
Namun, fakta baru terungkap. Anissa Aziza mengaku jika dia sempat bertengkar juga dengan sang suami, belum lama ini. Padahal, keesokan harinya mereka harus LDR-an karena Raditya Dika ada syuting di Bali.
''Jadi yang mau dicurhatin adalah aku berantem sama Bang Dika tadi malem,'' ungkap Anissa Aziza dalam video yang diunggah di YouTube channel Raditya Dika, Sabtu (1/12/2018) kemarin.
Anissa pun menjelaskan latar belakang pertengkaran mereka. ''Berantem rebutan konten (YouTube),'' ujarnya dengan wajah kesal.
Wanita 24 tahun ini sebal. Dulu dia disemangati habis-habisan oleh Raditya Dika untuk membuat konten YouTube. Saat keduanya sama-sama punya channel YouTube, Anissa Aziza kecewa karena mereka malah berebut konten.
''Aku bingung. Dia seharusnya support aku tapi dia malah merebut,'' ucap Anissa Aziza.
Anissa Aziza juga mengungkapkan, dia dan Raditya Dika punya perjanjian terkait konten YouTube. Siap yang menyebut ide konten pertama kali, dia lah yang berhak untuk melakukan eksekusi.
Kali ini Anissa Aziza mengaku punya ide bikin konten menjemput Raditya Dika dari Bali. Hanya saja, dia hanya diam karena takut suaminya capek sehingga jadi tidak kondusif.
Annisa Aziza bilang, sebenarnya dia ingin membuat konten kejutan dengan bunga-bunga. Sayangnya sebelum itu terealisasi, Raditya Dika terlebih dahulu mengutarakan idenya. Alhasil, dia tidak bisa melakukan eksekusi seperti rencana awal.
Baca Juga
''Padahal aku udah ide, sayangnya Bang Dika duluan yang ngomong,'' keluh Anissa Aziza.
Artikel ini sudah dipublikasikan di MataMata.com dengan judul Terlihat Kocak, Raditya Dika Ribut dengan Istri karena Ini
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari