Dewiku.com - Bagi beberapa orang, mantan adalah tempat segudang kenangan yang sayang untuk ditinggalkan. Tidak heran ketika mantan mengaku menyesal sudah minta putus, mereka dengan begitu baiknya menerima ajakan balikan.
Namun tunggu dulu, jangan sampai kamu menyesali keputusanmu itu. Dilansir dari Herway, ini yang harus kamu lakukan ketika mantan menyesal dan minta balikan.
1. Pikirkan apa yang benar-benar kamu inginkan
Pikirkan lagi, apakah kamu masih memiliki perasaan padanya? Apakah ia benar-benar berubah menyesal dengan perilaku masa lalunya? Apakah kamu bakal lebih bahagia?
Mengetahui apa yang benar-benar kamu inginkan akan membantumu menghasilkan keputusan bijak.
2. Buat dia membuktikan diri
Kalau kamu memutuskan untuk memberi kesempatan kedua, pertama-tama pastikan dia membuktikan bahwa ia layak mendapatkannya.
Buat dia bekerja keras untuk memperbaiki kesalahannya di masa lalu dan katakan padanya bahwa ini akan menjadi kesempatan terakhirnya untuk meyakinkanmu.
3. Kamu pantas mendapatkan yang lebih baik
Kalau kamu tidak menginginkannya kembali, tunjukkan padanya bahwa kamu adalah orang yang lebih baik daripada sebelumnya. Katakan padanya keputusanmu dengan baik dan tenang. Jangan malah marah-marah tidak karuan.
Baca Juga
Tunjukkan padanya bahwa kamu masih memiliki hati yang besar dan dia tidak layak untuk itu. Itu akan membuat dia menyadari apa yang telah hilang dan dia tidak akan pernah bisa melupakannya. Itu bisa menjadi penyesalan terbesarnya.
Itulah tadi beberapa hal yang harus kamu lakukan ketika mantan menyesal dan minta balikan. Pikirkan baik-baik biar, ya. Jangan sampai malah jadi kamu yang menyesal sudah menerima dia kembali nantinya.
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari