Dewiku.com - Melalui bukunya yang berjudul '10.000 Men and Counting', Gwyneth Montenegro menceritakan pengalamannya saat pernah menjadi pekerja seks komersial dan terjebak di dunia prostitusi selama 12 tahun sejak berusia 19 tahun. Dia juga secara blak-blakan membeberkan penyebab pria selingkuh dengan menyewa PSK.
Dikutip dari Daily Mail, selama menemani kliennya, Gwyneth beberapa kali menjadi tempat curhat. Beberapa pria berkeluh-kesah soal kehidupan pribadinya. Semuan itu membuat Gwyneth mengerti apa yang sebenarnya diinginkan para lelaki terkait hubungan intim dengan pasangannya.
Menurut Gwyneth, sebagian besar pria sebenarnya tidak menginginkan gaya aneh-aneh atau mewujudkan fantasi gila. Mereka cuma ingin lebih diakui maskulinitasnya setelah berhubungan dengan pasangan.
Gwyneth bilang, banyak pria menyewa PSK karena merasa 'dikebiri' dalam hubungannya.
''Mereka tidak tahu apa artinya menjadi laki-laki lagi. Mereka tersesat,'' ungkap kata Gwyneth.
Wanita asal Australia ini lalu mengaku, saat melakukan pekerjaan kelamnya dulu, tugasnya kala itu kebanyakan hanya berbicara dengan para pria.
''Mereka sangat senang jika bisa mengendalikan wanita. Mereka mendapatkan luapan kepuasan yang lebih besar karena merasa mengendalikanmu, daripada melakukan seks yang sebenarnya,'' ujar dia kepada News.com.au.
Selain itu, hal terpenting bagi para klien Gwyneth adalah perasaan bahwa mereka adalah pribadi yang dibutuhkan dan diinginkan.
''Buat seakan kamu sangat menginginkannya dan benar-benar menikmati waktu bersamanya, meskipun sebenarnya tidak,'' kata Gwyneth.
Gywneth juga mengatakan, cukup banyak pria yang saat menyewa PSK justru memilih yang tidak begitu seksi atau cantik. Hal itu bisa dibilang juga ada hubungannya dengan harga diri si pria yang punya sifat pemalu dan menganggap dirinya sendiri tidak terlalu oke secara fisik.
Baca Juga
Sumber : HiMedik.com/Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Tag
Terkini
- 5 Smartwatch Terbaik yang Stylish dan Ramah di Kantong!
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda