Dewiku.com - Seorang wanita bernama Jacqueline Ades melakukan teror dengan cara mengirim 159 ribu sms kepada pria yang menolak cintanya. Kini ia terancam hukuman penjara.
Dilansir dari laman Mirror, pada Selasa (29/01/2019) kemarin, wanita tersebut telah melakukan sidang di pengadilan tinggi di Phoenix, Arizona.
Dilaporkan bahwa, selama 10 bulan Ades telah mengirimkan ratusan ribu SMS ke pria yang dia suka itu. Ia bahkan bisa mengirim 500 SMS perharinya.
Berbagai isi pesan dikirim oleh Jacqueline Ades. Mulai dari kalimat romantis hingga ancaman.
''Aku akan membuat sushi dari ginjalmu dan sumpit dari tulangmu. Kamu harus mati,'' seperti itu isi pesan ancaman Jacqueline Ades kepada pria itu.
Pria tersebut ternyata menjabat sebagai seorang CEO yang mengaku hanya sekali kencan dengan Ades setelah bertemu di kencan online.
Namun setelah itu, ia memutus kontak. Namun wanita itu sepertinya sangat terobsesi dengan sang pria.
Wanita yang berprofesi sebagai makeup artist ini pun juga melakukan hal nekat yaitu membobol rumah sang pria. Bahkan, ia mandi di rumah tersebut.
Melalui kamera CCTV, pria itu tahu bahwa si Jacqueline Ades berada di dalam rumahnya. Kemudian ia langsung memutuskan untuk menelpon polisi dan meminta menangkapnya.
Pada April 2018, ternyata Jacqueline Ades sudah pernah ditangkap oleh polisi, kemudian dibebaskan.
Baca Juga
Sepertinya Jacqueline Ades mempunyai nyali besar dan sangat terobsesi dengan pria tersebut, ia masih nekat mengganggu kehidupan CEO itu lagi.
Jacqueline Ades nekat mendatangi kantor pria yang menolaknya dan mengaku sebagai istrinya.
Pada akhirnya di bulan Mei 2018, Jacqueline Ades kembali di tahan dan kini tengah melakukan proses persidangan.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian