Dewiku.com - Melamar kekasih memang bisa dilakukan dengan berbagai cara, mulai dari yang paling sederhana dan tanpa seremonial apapun hingga sengaja menyiapkan kejutan spesial.
Kejutan spesial untuk melamar kekasih salah satunya dipersiapkan seorang lelaki bernama Martyn Shilson. Pria berusia 29 ini menyatakan cinta sekaligus mengajak menikah sang pujaan hati, Andrea Riano.
Rencana itu terlaksana saat salju turun pertama kali di Inggris pada musim dingin ini. Martyn berpikir tidak ada waktu yang lebih baik untuk mengajukan pertanyaan penting kepada Andrea, selain di tengah suasana bersalju.
Suatu hari, mahasiswa program magister dari Bournemouth University itu menyambangi Andrea yang sedang kuliah di Cambridge. Mereka lalu menghabiskan waktu di luar untuk bermain salju. Ya, Martyn tahu kalau kekasih yang berusia lebih mudah empat tahun darinya itu sangat menyukai salju.
''Saat kami sedang bermain di tengah salju, dia membelakangiku. Tak lama aku menoleh dan melihat sesuatu yang baru ditulis Martyn. ‘Marry me?’ tulisnya,'' ungkap Andrea, dilansir dari Metro.uk, Selasa (5/2/2019) kemarin.
Andrea jelas sangat terkejut melihat tulisan tersebut. ''Itu salju yang paling sempurna,'' ujarnya.
Tanpa harus berpikir lama, Andrea pun langsung berbalik dan menulis pesan balasan yang tidak kalah romantis. Dia menulis 'YESS' di atas salju.
Memang ada banyak cara unik untuk melamar kekasih. Meski begitu, Andrea tetap tak pernah menyangka kalau Martyn akan melakukannya di tengah salju.
Pasangan kekasih yang bertemu pada Agustus lalu ini berencana menikah pada Juni mendatang.
''Aku tak menyangka. Ini terlalu singkat, aku akan menikah,'' kaya Andrea mengungkapkan perasaan bahagianya. (Vessy Dwirika Frizona)
Baca Juga
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian