Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Jauh sebelum hari pernikahan, biasanya calon pengantin akan mengirim undangan untuk menjadi bridesmaid pada teman dekatnya. Seringnya, undangan itu disertai hadiah maupun catatan yang manis.
Namun seorang wanita telah memicu kemarahan online setelah berbagi foto tampilan undangan bridesmaid yang tidak biasa.
Dilansir dari Mirror, undangan tersebut berupa alat tes kehamilan First Response dengan kalimat yang tertulis dengan spidol hitam. "Saya terlambat meminta ... [Anda] menjadi pengiring pengantin saya,"
Foto tersebut dibagikan oleh salah satu bridesmaid ke sebuah grup Facebook wedding shaming dan langsung menerima banyak kritikan bahkan hinaan.
Baca Juga
Orang-orang dalam grup itu dengan cepat membalas postingan itu untuk mengkritik sikap mempelai wanita dan beberapa orang tersinggung dengan lelucon tentang kehamilan.
Pengguna Facebook menunjukkan bahwa topik hamil adalah hal yang sensitif.
"Kehamilan palsu dan lelucon kehamilan tidak pernah lucu. Pikirkan orang-orang yang tidak bisa hamil atau mengalami keguguran - bukan sesuatu untuk dijadikan bahan lelucon," tulis seorang wanita.
"Ugh ini benar-benar akan melukaiku. Semoga tidak ada temannya yang berjuang untuk hamil," kata yang lain.
Lainnya menulis, "Bagaimana jika dia berjuang dengan kesuburan? Bagaimana perasaannya?"
Meski banyak yang tersinggung, beberapa orang di kelompok itu menganggap undangan tersebut lucu. Beberapa orang juga mengatakan mungkin itu adalah lelucon internal di antara kedua wanita tersebut.
Tag
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby