Dewiku.com - Pria yang mempunyai nama tenar Matty Mode ini telah melakukan operasi plastik berkali-kali. Kini baru diketahui bahwa dia tak lulus SMA. Jadi selama ini dia nekat menjadi dokter gadungan.
Dilansir dari laman New York Times, pria yang mempunyai nama asli Matteo Politi menyamar sebagai ahli bedah plastik yang cukup terkenal di Romania.
Secara mengejutkan, ia sudah menjalankan klinik bedah plastik sejak bulan Maret tahun lalu.
Sekarang Matteo Politi sedang dalam pencarian polisi. Ia melarikan diri setelah kedoknya sebagai dokter gadungan mulai diketahui oleh polisi. Sampai saat ini keberadaannya belum terdeteksi.
Kasus Matteo Politi ini dihubungkan dengan jalan cerita film Catch Me If You Can yang diperankan oleh Leonardo DiCaprio. Di film tersebut Leonardo berprofesi sebagai pilot, pengacara, dan dokter gadungan. Ia pun berhasil dan sukses membohongi banyak orang.
Menurut laporan, Matteo kabur setelah dokumen palsunya terekspos. Para staf di kliniknya pun mulai curiga dengannya setelah dia kesulitan saat memasang sarung tangan latex.
Selain itu ia juga tidak mencuci tangan sebelum operasi. Tak hanya melakukan bedah plastik, Matteo juga memberikan kuliah tentang kedokteran.
Padahal menurut fakta yang dilaporkan kalau Matteo ini bahkan tidak lulus SMA.
Ternyata hal ini bukan pertama bagi Matteo. Ia juga pernah melakukan penyamaran serupa di Romania dan mengaku sebagai ahli bedah plastik dari Inggris. Kemudian pria berkebangsaan Italia itu ditangkap dan dipenjara pada tahun 2011 karena penggelapan identitas.
Demi menyukseskan perannya sebagai dokter gadungan, Matteo membuah akun Facebook. Ia pun mengunggah foto dan video dirinya sedang melakukan operasi untuk meyakinkan pasiennya. Kini laman Facebooknya pun telah dihapus.
Baca Juga
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari