Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Model sekaligus sosialita cantik Jordyn Woods dikabarkan pindah dari rumah Kylie Jenner setelah isu perselingkuhan yang melibatkan dirinya dengan Tristan Thompson beredar.
Yup, Jordyn memang dikenal sebagai sahabat Kylie Jenner dan dia ternyata selama ini menumpang di kediaman Kylie.
Dilansir dari People, Jordyn dikabarkan angkat kaki dari kediaman sahabatnya karena terlibat isu perselingkuhan dengan Tristan Thompson, pacar Khloe Kardashian, yang notabene kakaknya Kylie Jenner.
Menurut sumber dari People, Jordyn dikatakan angkat kaki dari rumah Kylie agar bisa bersama dengan ibunya.
Baca Juga
''Ini adalah masa yang berat dan dia patah hati tentang ini. Dia (Jordyn) memilih pulang ke rumah agar bisa bersama ibunya,'' ungkap sumber tersebut.
Dari People juga beredar informasi jika keluarga Kardashian benar-benar kaget dengan isu ini.
''Saat mereka pertama mendengar kabar ini pada Senin, soal Tristan yang mencumbu Jordyn, tak ada yang percaya,'' ungkap sumber.
Mereka memang tahu jika Tristan memiliki perilaku yang buruk tapi bercumbu dengan sahabat kakak pacarnya adalah mimpi buruk.
''Kalau soal Tristan yang kelakuannya tak pantas, ya semua orang tahu ia tak menjaga kelakuan. Tapi kalau tentang Jordyn yang berciuman dengannya, awalnya itu terasa seperti rumor,'' lanjutnya.
Keluarga Kardashian sendiri memang belum buka suara mengenai hal ini, tapi gelagat anggota keluarga sosialita ini seolah membenarkan isu tersebut.
Sebut saja Kim Kardashian, kakak dari Khloe Kardashian tidak lagi mengikuti akun Instagram Jordyn Woods. Menurut kalian gimana, Girls? Drama babak baru, kah?
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby