Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Bukan menjadi rahasia lagi jika idol Kpop juga terjun ke dunia akting. Seperti beberapa idol Kpop Wanita ini yang bahkan malah jadi lebih populer main drama karena jago akting.
Dalam industri hiburan Korea Selatan yang dikenal sangat kompetitif, jika seorang idol mempunyai bakat lebih dari satu, itu akan membuat namanya semakin populer.
Seperti lima idol Kpop wanita berikut ini. Mereka mampu menciptakan citra baru sebagai seorang aktris dan lepas dari embel-embel grup idol yang awalnya membesarkan nama mereka.
Dilansir dari Soompi, di bawah ini ada daftar nama lima idol Kpop wanita yang lebih populer main drama.
Baca Juga
1. Seo Hyun Jin
Debut pada tahun 2001 sebagai bagian dari M.I.L.K. Selang dua tahun kemudian, girl group ini dibubarkan. Sejak saat itu, Seo Hyun Jin vakum dari industri hiburan Korea.
Pada tahun 2006, ia kembali debut sebagai seorang aktris dengan menunjukkan kemampuannya melalui akting di serial drama. Namun ternyata, namanya baru bersinar kembali pada tahun 2016 lewat drama Another Oh Hae Young.
Sekarang ia menjadi salah satu dari ratu romantis komedi drama Korea. Tiga drama sekaligus yang membuat namanya melejit, yaitu Romantic Doctor Kim, Degree of Love, dan The Beauty Inside.
2. Jung Ryeo Won
Jung Ryeo Won memulai karirnya bersama girl grup Chakra. Ia lalu memutuskan meninggalkan grupnya pada tahun 2004. Ternyata ia mengalami kesulitan dalam memulai karir di dunia akting. Diakuinya, ia sempat gagal dalam 11 kali audisi.
Drama pertamanya adalah My Name is Kim Sam Soon. Kini ia dikenal sebagai aktris serba bisa yang mampu memerankan berbagai karakter melalui perannya di drama Witch's Court dan Wok of Love.
3. Suzy Bae
Debut karir Suzy Bae adalah melalui kesuksesan girl grup Miss A. Hanya saja sebelum resmi bubar, Suzy sudah mulai fokus membangun karir aktingnya. Aktingnya di dalam drama Dream High dan film Architecture 101 bisa langsung memikat hati para penggemar.
Ia pun terus-menerus mengasah kemampuan dan karirnya dalam akting lewat drama Uncontrollably Fond dan While You Were Sleeping.
4. Hyeri
Sampai saat ini Hyeri masih aktif sebagai member Girl's Day. Hyeri sendiri mengalami transisi yang sulit dalam terjun ke dunia akting.
Saat memulai debut akting di Seonam Girl's High School Investigators, ia mendapatkan kritikan keras. Tak menyerah begitu saja, ia membuktikan kemampuan aktingnya di Reply 1988.
Ia kemudian berhasil menjadi aktris pemeran utama seperti dalam serial Entertainer dan Two Cops.
5. Yoon Eun Hye
Bergabung dengan Baby VOX di tahun 1999, ia menjadi populer setelah penampilannya di variety show X-Man. Yoon Eun Hye terbilang menjadi salah satu artis yang beruntung karena debut akting pertamanya sukses besar, yakni saat dia membintangi Princess Hour.
Pada 2015, ia terlibat dalam skandal kontroversial setelah tampil di peragaan desain busana Tiongkok. Setelah itu, mantan idol Kpop ini memutuskan untuk hiatus sebelum kembali akting pada tahun 2018 kemarin lewat drama Love Alert.
Tag
Terkini
- Ladang Mimpi yang Berubah Jadi Neraka: Tragedi 100 Wanita Thailand di ' Peternakan Telur Manusia' Georgia
- Mengenal Roehana Koeddoes: Jurnalis Perempuan Pertama di Indonesia
- Stigma atau Realita: Perempuan Enggan Bersama Laki-laki yang Tengah Berproses?
- Komunitas Rumah Langit: Membuka Ruang Belajar dan Harapan bagi Anak-anak Marginal
- Subsidi BPJS Kesehatan Terancam, Siapa yang Paling Terdampak?
- Komnas Perempuan Soroti Perlindungan Jurnalis Perempuan dari Kekerasan Berbasis Gender
- Damkar Dipanggil, Polisi Ditinggal: Mengapa Publik Lebih Percaya Damkar?
- Tantangan dan Realitas Jurnalis Perempuan di Indonesia: Menyingkap Kesenjangan di Ruang Redaksi
- Memahami dan Merawat Inner Child: Kunci untuk Menyembuhkan Luka yang Tak Terlihat
- Working Holiday Visa Australia: Tiket Emas untuk Kerja dan Hidup di Luar Negeri