Dewiku.com - Aktris Tracy Lee, baru-baru ini mengunggah foto Instagram untuk mengenang mendiang suaminya yang meninggal karena serangan jantung pada 3 Februari lalu.
Dilansir dari Next Shark, aktris berusia 33 tahun ini mengunggah tayangan slide yang menampilkan waktu yang ia habiskan bersama almarhum suaminya, Ben Goi.
''Sudah sebulan ... Aku masih mencoba membiasakan diri tanpamu. Ini adalah waktu terlama yang pernah kamu tinggalkan,'' tulisnya pada caption.
''Setiap kali kamu dulu bepergian, saya akan terus melihat telepon, menunggu pesanmu. Sekarang, aku hanya bisa menuliskan kata-kata padamu lewat buku harian,'' lanjutnya.
Ben Goi yang berusia 43 tahun meninggal karena stroke yang menyebabkan pendarahan otak. Kematian tragis itu terjadi hanya beberapa hari sebelum ulang tahun putra mereka yang pertama.
Tracy menulis bahwa mereka merindukan kehadiran Ben di rumah, terutama tentang suara-suara dengkuran sang suami yang akrab setiap malam, tidak bisa merasakan kehangatan tangannya pada hari yang dingin, dan bagaimana putra mereka tidak lagi memiliki pelukan dari Ben ketika dia menangis di malam hari.
Bagian yang benar-benar memilukan dari pesan Tracy Lee adalah ketika ia menuliskan bagaimana putra mereka sadar bahwa ayahnya telah tiada.
''Pagi ini, aku menunjukkan padanya foto kamu memeluknya, dan dia menunjuk ke foto dan memanggil 'Ayah'. Dia memanggilmu lagi. Apakah kamu mendengarnya?'' dia melanjutkan.
''Setiap kali aku merasakan air mata turun, aku akan melihat videomu, mendengarkan suaramu, dan mengingatkan diri sendiri untuk tidak sedih karena Tuhan menjaga kami dan tidak pernah meninggalkan kami,'' tulis Tracy Lee, menolak untuk menyerah pada kesedihan.
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?