Dewiku.com - Istilah bucin belakangan ini semakin tenar saja, terutama di kalangan millenials. Iya, bucin. Budak cinta.
Bucin adalah istilah baru yang dipakai generasi millenials untuk menggambarkan seseorang yang cinta buta dengan pacar atau gebetannya.
Biasanya, rasa cinta mereka bisa mengalahkan logika dan norma-norma umum. Pokoknya, mereka seakan mau berbuat apa saja demi bisa terus bersama-sama dengan si pacar atau gebetan. Para bucin sering kali juga tidak sadar kalau mereka banyak dirugikan dalam hubungan tidak sehat itu.
Nah, berikut adalah beberapa tipe bucin yang perlu kamu tahu. Mana yang kamu banget, nih?
1. Bucin sejati
Selama 24/7 selalu bersama, nurut banget sama pacar. Eh tapi giliran menghadapi orang tua, kurang ajarnya bisa luar biasa.
2. Bucin galau
Dunia bagaikan milik berdua, sampai lupa teman, bahkan keluarga. Cepat banget kehabisan duit karena dipakai buat memanjakan si pacar. Rela melakukan apapun agar tak kehilangan pujaan hati. Dicuekin sedikit, galaunya seharian.
3. Bucin malu-malu
Lihat wajah si dia di InstaStory saja sudah bahagia minta ampun. Hobinya buka-tutup gadget, berharap semoga ada notif baru dari dia.
Baca Juga
4. Bucin punya prinsip
Namanya juga budak cinta, percaya sama mitos cinta tak harus memiliki. Tidak akan mau disuruh menyerah, pokoknya tetap cinta walau tanpa balasan.
5. Bucin pantang menyerah
Seorang bucin itu lemah banget. Mau waras sedikit, tapi seringkali gagal walau cuma gara-gara dia senyum sekali.
6. Aku itu bucin...
Meski tidak dianggap, masih saja mengejar. Meski sudah dikecewakan, masih saja bertahan. Walau di-read doang, masih saja ngirim chat. Walau sadar jadi korban PHP, tetap sok kuat.
Jadi, kamu jenis bucin yang mana, nih? (Suara.com/Vessy Dwirika Frizona)
Terkini
- 5 Smartwatch Terbaik yang Stylish dan Ramah di Kantong!
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda