Dewiku.com - Isu lesbian, gay, biseksual, dan transgender atau LGBT masih dianggap sangat tabu bagi banyak keluarga. Namun, keluarga Kerajaan Inggris ternyata sudah cukup terbuka terhadap hal ini.
Pangeran William bahkan sudah memikirkan bagaimana saat seandainya punya anak dengan orientasi seksual berbeda.
Dilansir dari Daily Mail, Pangeran William ternyata mengaku tidak keberatan jika ketiga anaknya, yakni Pangeran George, Putri Charlotte, dan Pangeran Louis, menjadi gay atau lesbian. Cintanya sebagai ayah kepada mereka tidak akan berubah. Dia tetap akan memerhatikan anak-anaknya dengan kasih sayang melimpah.
Hal itu disampaikan suami Kate Middleton kala mengunjungi Albert Kennedy Trust (AKT) di London, Inggris, pada Rabu (26/6/2019) lalu.
AKT sendiri merupakan yayasan amal yang menampung kaum tunawisma muda LGBT. Mereka umumnya kehilangan tempat tinggal setelah diusir keluarga gara-gara orientasi seksual yang dianggap menyimpang.
Hari itu, seorang pria gay bertanya kepada Pangeran William bagaimana jika suatu hari anaknya mengaku gay atau lesbian. Pria itu penasaran, apa yang bakal dilakukan sang pangeran.
Rupanya, itu bukan kali pertama Pangeran William mendapatkan pertanyaan demikian. Jadi dia telah memikirkan bagaimana sebaiknya dirinya bereaksi.
"Barang kali itu tak terlintas di pikiran sebelum Anda menjadi orangtua. Dan saya pikir, itu bukan suatu masalah," ujar dia.
Pangeran William pun mengungkapkan telah membicarakan isu terkait bersama sang istri. Guna menghadapi segala berbagai hal yang mungkin terjadi karenanya, dia menekankan pentingnya komunikasi dalam keluarga.
Tentu banyak hal yang mesti dibicarakan untuk memahami kondisi dari berbagai sisi. Mereka juga sudah semestinya saling mendukung satu sama lain.
Baca Juga
Meski begitu, sebagai orang tua, tetap saja Pangeran William mempunyai kekhawatiran tersendiri.
"Bukan karena mereka gay, melainkan bagaimana reaksi orang-orang dan itu bisa membuat mereka merasa tertekan," ungkap Pangeran William.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?