Dewiku.com - Siapa yang tidak kenal sosok Suzzanna? Kariernya sebagai pemain film horor benar-benar luar biasa, seolah belum ada yang dapat menandingi hingga kini.
Walau telah tiada, masih banyak hal menarik yang bisa dibahas dari karya-karya mendiang Suzzanna. Soal deretan pria yang pernah beradu akting dengan sang aktris legendaris ini, misalnya.
Warganet dengan akun Twitter @candra_aditya baru-baru ini membuat sebuah thread tentang "Suzzanna’s Love Interest".
"Suzzanna is a horror icon dan karena itu dia nggak tergantikan. Kayak Mr.Bond, cowok-cowok silih berganti jadi love interest Suzzanna," cuit akun @candra_aditya, pada Rabu (10/7/2019) kemarin.
"Di sini gue mau menginvestigasi siapa pacar Suzzanna di film-film yang paling oke," lanjut dia.
Akun itu memulai dengan menyebutkan judul film "Sundel Bolong" yang tayang di tahun 1981 dengan love interest Barry Prima.
"Di film ini Suzzanna jadi Alicia, mantan pelacur yang kemudian hamil dan dijahatin sama mantan germonya. Ketika suaminya ke luar negeri, dia diperkosa dan akhirnya dia hamil. Barry Prima di sini jadi Hendarto, suaminya Alicia," tulisnya.
Ada juga film "Ratu Ilmu Hitam" yang juga tayang pada 1981, di mana Suzzanna dipasangkan dengan aktor Alan Nuari.
"Suzzanna adalah Murni, gadis desa lugu yang kebetulan naksir cogan kampung bernama Kohar. Too bad, it didn’t went well. Alan Nuari di sini sebenernya love interest/katalis kenapa di Murni akhirnya mendalami ilmu hitam."
Nama pasangan Suzzanna di dunia nyata, Clift Sangra, pun muncul melalui film "Perkawinan Nyi Blorong" di tahun 1983.
Baca Juga
"Kali ini Suzzanna direbutkan, literally hampir semua orang, dalam epic mystic adventure love story ini. Di sini Clift Sangra jadi Pangeran Tejo Arum."
Masih ada beberapa judul film horor yang dicantumkan serta sejumlah nama pria lain yang didapuk jadi pasangan Suzzanna. Selain Barry Prima, Alan Nuari, dan Clift Sangra, disebutkan pula George Rudy, Fendy Pradana, dan Jeffry Waworuntu.
Sementara itu hingga Kamis (11/7/2019) lalu, thread tentang "Suzzanna’s Love Interest" telah disukai oleh sebanyak lebih 2.800 kali serta mendapatkan setidaknya 1.500 retweets.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian