Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Probiotik merupakan salah satu jenis bakteri baik di dalam usus yang bertugas membantu memecah dan mencerna makanan. Namun, benarkah probiotik juga berperan penting dalam urusan menurunkan berat badan?
Bakteri yang dapat ditemukan dalam makanan fermentasi ini bekerja dengan memakan serat. Serat itu kemudian diubah menjadi senyawa yang bermanfaat untuk tubuh.
Mengutip Hellosehat, menurut sebuah penelitian di tahun 2013, salah satu jenis probiotik, yaitu Lactobacillus, dipercaya bisa menurunkan berat badan.
Penelitian itu mengumpulkan beberapa orang yang punya masalah kelebihan berat badan. Selama 6 minggu, mereka wajib mengonsumsi yogurt yang mengandung Lactobacillus. Pada akhir penelitian, terlihat bahwa lemak tubuh mereka berkurang sekitar 3-4%.
Baca Juga
Ada juga studi lain yang melibatkan orang dengan berat badan berlebih untuk minum susu yang mengandung Lactobacillus gasseri.
Hasilnya pun mulai terlihat dalam 12 minggu. Mereka yang mengonsumsi susu fermentasi diketahui kehilangan lemak perut hingga 8,5%.
Sayangnya ketika pemberian susu fermentasi dihentikan, lemak perut yang telah hilang tersebut kembali muncul. Walau begitu, kedua penelitian ini menunjukkan bahwa probiotik memang dapat menurunkan berat badan.
Nah, berikut adalah beberapa tips mengonsumsi probiotik untuk kesehatan pencernaan sekaligus membantu menurunkan berat badan, masih melansir dari Hellosehat.
1. Makanan yang sudah difermentasi
Ada beberapa jenis makanan yang mengandung probiotik dan dipercaya bisa membantu program diet, di antaranya:
- Yogurt
- Keju yang sudah difermentasi
- Kombucha
- Kimchi
- Tempe
2. Suplemen
Suplemen yang mengandung Lactobacillus dan Bifidobacterium sebenarnya tersedia dan dijual bebas di apotek biasa. Suplemen ini juga bisa jadi pilihan jika ingin mendapat manfaat dari probiotik, termasuk menurunkan berat badan.
Kendati demikian, pastikan Anda tetap berkonsultasi terlebih dulu dengan dokter sebelum mengonsumsi suplemen probiotik, ya.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby