Dewiku.com - Beberapa waktu lalu, beredar foto liburan Miley Cyrus dengan Kaitlynn Carter di sebuah kapal pesiar. Berita kedekatan mereka pun menggegerkan publik karena ini bersamaan dengan berita perpisahan Miley dengan Liam Hemsworth.
Rupanya bukan cuma Miley Cyrus yang memilih dekat dengan wanita pasca-bercerai. Beberapa artis cantik lainnya ada yang melakukan hal ini sebelumnya.
Dirangkum dari beberapa sumber, inilah 3 artis cantik yang dekati wanita setelah bercerai dengan suaminya masing-masing. Yuk, simak!
Setelah bercerai dari suami pertamanya, Jonny Lee Miller, Angelina Jolie sempat pacaran dengan kekasih wanitanya yang bernama Jenny Shimizu. Menurut Huffington Post, mereka berkencan setelah bertemu di lokasi syuting 'Foxfire' tahun 1996.
"Aku mungkin saja menikahi Jenny Shimizu jika aku tak menikahi suamiku (Jonny Lee Miller)," tutur mantan istri Brad Pitt ini pada majalah Girlfriend tahun 1997.
Lindsay Lohan
Tahun 2007 lalu, Lindsay Lohan putus dari kekasihnya, Calum Best. Pasca berpisah dengan bintang reality show ganteng itu, dia diketahui dekat dengan seorang DJ wanita bernama Samantha Ronson. Menjalani hubungan putus nyambung, Lindsay Lohan kemudian berkata hubungan mereka cuma sebatas teman.
"Kami cuma teman, tak lebih dari itu," ujar dia seperti yang dilansir dari People.
Kristen Stewart
Baca Juga
Lawan main sekaligus mantan kekasih Robert Pattinson ini menjalani hubungan putus nyambung selama berkencan dengan pasangannya di film 'Twilight'. Kristen sempat dikabarkan selingkuh dengan sutradara Rupert Sanders. Namun, belakangan dia malah kencan dengan model Stella Maxweel.
Foto-foto esklusif kedekatan mereka pernah dimuat di Daily Mail pada Juli lalu. Dalam foto, tampak Kristen Stewart mengenakan topi kapten dan berciuman dengan Setlla Maxwell.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian