Dewiku.com - Pagar baru telah dibangun di dekat Frogmore Cottage, rumah Pangeran Harry dan Meghan Markle. Ternyata, itu adalah pagar lapis ketiga yang mengelilingi area tersebut.
Sebelumnya, dikabarkan sudah ada dua pagar yang mengitari rumah pasangan Kerajaan Inggris tersebut. Dilansir dari Express, ternyata dua pagar belum cukup memenuhi standar keamanan Kerajaan Inggris. Apalagi setelah kelahiran bayi Archie, banyak orang yang mencoba mendekat dan mengintip rumah Pangeran Harry dan Meghan Markle.
Pihak kerajaan sudah mengonfirmasi bahwa mereka telah memasang pagar baru. Kini, rumah itu resmi mempunyai tiga lapis pagar pengaman.
Rumah di Frogmore Cottage ini berjarak kurang dari dua kilometer dari Kastil Windsor. Seperti yang diketahui, Frogmore House milik keluarga kerajaan memang dibuka untuk umum, paling tidak selama tiga hari dalam setahun.
Inilah yang dilaporkan berpotensi menimbulkan masalah, terutama karena adanya beberapa pengunjung berada yang terlalu dekat dengan rumah The Duke dan Duchess of Sussex.
"Ada banyak pembatasan yang diberlakukan dibandingkan tahun-tahun sebelumnya karena alasan yang jelas. Mereka telah memasang kamera keamanan baru di luar dan gerabng kayu baru," ujar salah satu sumber.
"Tetap saja, sangat mengejutkan seberapa dekat masyarakat bisa mendekat," lanjut dia.
Sebelumnya Frogmore Cottage dilindungi oleh dua pagar dan keduanya terbuat dari logam. Area ini juga selalu dijaga oleh polisi patroli dan diawasi CCTV.
Kemungkinan besar, alasan penambahan pagar lain adalah masalah keamanan serta privasi keluarga kecil Pangeran Harry dan Meghan Markle.
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?