Dewiku.com - Setiap orang punya cara masing-masing untuk mengekspresikan rasa cintanya kepada orang yang mereka sayang. Seseorang juga dapat menggunakan beberapa cara untuk mengungkapkan cinta mereka.
Menurut buku The Five Love Languages oleh Dr. Gary Chapman, ada lima cara berbeda dalam mengekspresikan cinta. Biasanya ini disebut bahasa cinta.
Lima bahasa cinta ini termasuk kata-kata afirmasi, waktu berkualitas, tindakan nyata, sentuhan fisik, dan memberi hadiah.
Nah, salah satu cara mengetahui kecenderungan pilihan bahasa cinta yang dimiliki oleh seseorang, yakni melalui zodiak.
Dilansir dari Your Tango, di bawah ini ada beberapa zodiak yang mempunyai bahasa cinta dengan memberikan hadiah untuk mengungkapkan rasa sayang mereka. Siapa saja zodiak tersebut?
1. Capricorn
Kadang Capricorn merasa sebal karena mereka selalu mudah ditebak oleh orang lain. Ini yang membikin mereka sangat ekspresif dalam memberi seseorang yang dicintai sebuah hadiah yang tak terduga dan menyenangkan.
Zodiak ini juga senang mendapatkan hadiah karena senang memiliki sesuatu yang menjadi bukti nyata cinta. Sebaliknya, Capricorn tidak akan menghabiskan uang untuk hadiah bagi seseorang yang tidak berarti bagi mereka.
2. Leo
Zodiak ini suka membeli, memberi, dan menerima hadiah. Mereka menyukai seluruh proses berbelanja dan menemukan hadiah yang sempurna.
Baca Juga
Mereka juga sangat suka melihat ekspresi orang yang menerima hadiahnya. Hal itu membuat mereka semakin yakin jika memberi hadiah adalah cara tepat untuk mengekspresikan cinta.
3. Sagitarius
Bagi seseorang yang tak menyukai barang-barang berbau material, Sagitarius bisa membuat mereka berubah pikiran dengan sebuah hadiah.
Sagitarius sangat suka memberikan hadiah kepada orang yang mereka cintai. Umumnya, hadiah-hadiah ini adalah sesuatu yang didapatkan dalam perjalanan mereka.
4. Libra
Libra suka mendapatkan hadiah dan mereka juga bangga menjadi pemberi hadiah yang sangat baik. Namun, zodiak ini memiliki kebiasaan yang cukup membingungkan ketika membeli hadiah.
Mereka bakal cenderung memilih hadiah tepat untuk orang yang dicintainya. Di sisi lain, Libra juga sangat suka jika mendapatkan hadiah. Itu membuat mereka merasa dicintai.
5. Taurus
Mereka adalah pemberi hadiah yang luar biasa. Taurus juga membuat penerima hadiah menjadi sulit melupakan betapa berharganya hadiah itu.
Zodiak Taurus memang memiliki selera yang sangat baik dalam memilih hadiah. Sebaliknya, Taurus lebih suka mendapatkan hadiah waktu atau perhatian daripada diberi hadiah berupa barang.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?