Dewiku.com - Mendadak ingat mantan pacar memang wajar saja terjadi. Artis Korea papan atas Gong Yoo pun pernah mengalami momen seperti itu.
Ketika mendadak ingat mantan pacar, apa yang biasa Anda lakukan? Memutar lagu kenangan saat berdua, tiba-tiba galau sendiri di tengah keramaian, atau malah langsung mencoba menghubunginya?
Gong Yoo rupanya melakukan poin ketiga, yakni menghubungi mantan pacarnya. Hal tersebut diakuinya saat menjadi tamu di acara televisi Because I Just Want To Talk yang ditayangkan SBS beberapa waktu lalu.
Gong Yoo mengaku pernah mencoba menghubungi sang mantan. Hal itu dilakukan kala dirinya mabuk.
Seingat Gong Yoo, dia bertanya apakah mantannya itu sudah tidur. Namun, tak ada respon apapun setelahnya.
Pemain film Kim Ji Yong, Born 1982 ini juga mengungkapkan, dirinya mengirim pesan kepada sang mantan pada pagi harinya. Dia mencoba menjelaskan perilakunya yang mendadak telepon di malam hari.
"Suatu kali, saya bahkan mengirim pesan kepadanya, 'Sebenarnya saya cukup mabuk tadi malam'," kata Gong Yoo, dilansir dari Koreaboo.
"Saya bersyukur dia tak pernah menanggapi," katanya lagi.
Dalam acara yang dia hadiri bersama aktor Lee Dong Wook itu, Gong Yoo juga sempat menanyakan kepada Jang Do Yeon tentang apakah pernah menghubungi mantan pacar setelah putus hubungan.
Komedian wanita itu lalu dengan tegas mengaku tidak pernah melakukannya. Mendengar jawaban tersebut, Gong Yoo merasa tidak begitu terkejut.
Baca Juga
"Saya pikir dalam kebanyakan kasus, pria lah yang mencoba menelepon si wanita setelah putus," ujar dia.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?