Dewiku.com - Seorang influencer bernama Desiree Gato mengaku mampu mengumpulkan banyak uang hanya dengan mengirim foto kaki kepada penggemarnya. Penghasilannya bahkan bisa mencapai USD 10 ribu atau sekitar Rp136 juta dalam sebulan.
Melansir Daily Star, Selasa (14/1/2020), Desiree mulai meladeni mereka yang mempunyai fetish kaki secara tidak sengaja. Itu berawal ketika seorang penggemar pria membuat permintaan nakal via DM.
Desiree ditawari uang sebesar USD 300 atau sekitar Rp4 juta. Syaratnya cuma mengirim 10 foto kakinya, tanpa memperlihatkan bagian pribadi lain maupun wajah.
Penawaran itu terdengar sangat menarik bagi Desiree sehingga dia menerimanya. Pria itu lalu menjadi pelanggan pertamanya.
Pria tersebut juga merekomendasikan Desiree kepada orang lain dengan minat serupa. Mereka bahkan bersedia membayar lebih mahal untuk foto yang sama.
Beberapa bulan terakhir, Desiree telah banyak memanjakan fantasi penggemar, termasuk berpose dengan kaus kaki pendek atau memakai celana ketat.
Foto kaki Desiree rata-rata dihargai USD 25 atau lebih dari Rp340 ribu per buah. Dia menjualnya dalam paket 5 atau 10 foto.
Tak hanya foto, perempuan asal Miami ini juga menjual video yang dihargai USD 100 atai sekitar Rp1,4 juta per menit.
"Video kaki saya terdiri dari saya memijat kaki saya sendiri dengan losion dan memamerkan pedikur saya, atau mungkin mengenakan heels dan melepasnya. Itu adalah fetish yang sangat luar biasa," ucap dia.
Model OnlyFans ini sebenarnya tak terlalu mengerti mengapa orang bisa begitu terobsesi dengan kaki.
Baca Juga
Walau begitu, Desiree tetap punya batasannya sendiri. Ada kalanya dia menolak permintaan pelanggan karena dia anggap terlalu cabul, tak peduli seberapa mahal bayarannya.
"Seseorang meminta saya untuk meludahi kaki saya dan tentu saja saya tidak melakukannya! Orang-orang menyukai apa yang mereka sukai dan saya menghormatinya. Tetapi saya tidak mau memanjakan dalam segala hal," tuturnya.
Sementara itu, Desiree ternyata sudah mempunyai pacar. Namun, pria kesayangannya itu disebut tidak keberatan dia menjual video dan foto kaki. Lagipula, mereka bisa menjalani kehidupan mewah karenanya.
"Dia tak mengeluh karena kami pergi liburan mewah dengan uang itu. Kami juga memberi rumah pertama kami tahun ini," ujarnya.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?