Dewiku.com - Ralph Lauren sedang jadi sorotan warga kulit hitam akibat menambahkan simbol 'Phi Beta Sigma' dalam salah satu desain fesyen mereka.
Melansir Forbes, simbol 'Phi Beta Sigma' dalam huruf Yunani merupakan lambang perkumpulan mahasiswa kulit hitam di Universitas Howard.
Ralph Lauren menyisipkan simbol 'Phi Beta Sigma' itu dalam celana Chino besutan mereka. Hal ini lalu menuai reaksi keras dari berbagai pihak.
Bahkan, dalam situs change.org, muncul sebuah petisi untuk segera menarik produk terkait dari pasaran.
Berdasarkan keterangan petisi, terlihat jika warga kulit hitam tersinggung atas desain celana chino Ralph Lauren. Mereka menilai label yang eksis sejak tahun 1963 ini telah menyalahkangunakan simbol 'Phi Beta Sigma'.
Mereka juga meradang karena label fesyen papan atas ini sudah menggunakan simbol itu untuk kepentingan komersil.
Melansir NBC, kuasa hukum perkumpulan 'Phi Beta Sigma', Andrea Hence Evans, menyatakan sedang melakukan invertigasi terkait hal ini.
"Brand klien kami menyimbolkan persaudaraan yang majemuk dan para pria berpendidikan dari bangku kuliah," ujar Andrea.
Sementara itu, Ralph Lauren tak tinggal diam dan segera menyatakan permintaan maafnya. Mereka juga mengaku bahwa inspirasi penggunaan simbol 'Phi Beta Sigma' murni muncul dari ragam budaya Amerika.
"Sebagai merek Amerika yang sudah berusia 50 tahun, Ralph Lauren terinspirasi oleh beragam budaya di Amerika," jelas permintaan maaf Ralph Lauren.
Baca Juga
"Atas kejadian ini, kami menyatakan sangat berkomitmen untuk menghormati dan memakai segala bentuk ikon budaya dengan bijak," lanjut permintaan maaf tersebut.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian