Dewiku.com - Bikin kue bareng anak memang dapat menjadi kegiatan seru dan menyenangkan di rumah. Ayu Ting Ting tampaknya juga sependapat tentang hal itu.
Buktinya, baru-baru ini Ayu Ting Ting mengunggah foto bahagia sang anak ketika belajar membuat kue di rumah.
"Libur di rumah belajar kita buat kue nak," tulis Ayu Ting Ting dalam keterangan foto unggahannya, Kamis (19/3/2020) lalu.
Dalam foto itu, tampak Bilqis tersenyum ke arah kamera sembari mengangkat sebuah cetakan kue kering. Dia kelihatan sangat nyaman duduk di lantai.
Adonan kue yang siap dicetak pun terlihat di foto tersebut. Tentu saja sudah lengkap dengan baki untuk alas saat mencetak kue dan loyangnya.
Hanya sekitar dua jam setelah diunggah, foto bocah cantik bernama lengkap Bilqis Khumairah Razak itu telah disukai sebanyak lebih dari 50 ribu kali oleh warganet.
"Masya Allah, cantik banget kesayangannya Bunda," komentar seorang warganet.
"Cantiknya Iqis, gemesin," tulis warganet lain.
"Ikutan, dong," komentar yang lain.
Banyak juga yang ingin tahu Ayu Ting Ting dan Bilqis sedang membikin kue apa. "Kue apa Mbak Ayu?" tanya salah satu warganet.
Baca Juga
"Sepertinya mau bikin kue kacang," seorang warganet coba menebak.
Beberapa warganet pun mengaku penasaran dengan kelezatan rasa kue buatan Ayu Ting Ting dan anaknya itu.
Seorang warganet berkomentar, "Nanti bagi ya kuenya. Pasti enak tuh buatan Iqis dan Bunda."
Ada pula yang menulis, "Bilqis pinter buat kue. Bagi, dong."
Namun, sepertinya memang selalu saja ada yang membuat warganet salah fokus. Bukannya mengomentari keimutan Bilqis atau kue apa yang sedang dia buat, rupanya ada benda-benda lain yang mengalihkan perhatian sebagian warganet.
"Iqis gelang tangannya sama gelang kakinya bagus banget. Dari siapa, tuh? Pasti dari Bunda," ungkap salah satu warganet.
Warganet lain pun menambahkan, "Salfok sama bakinya onyx @ayutingting92."
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?