
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Penari striptis atau juga kerap penari telanjang kerap mendapat label negatif dari masyarakat. Atas pertimbangan serupa, seorang model asal Australia memutuskan untuk merahasiakan pekerjaannya ini selama 20 tahun.
Adalah Mercedes Michaels yang bertahan selama dua dekade dalam merahasiakan identitasnya sebagai penari telanjang. Dari laman Daily Star, dijelaskan jika ia butuh uang tambahan untuk membesarkan putri semata wayangnya.
Kala itu, kariernya sebagai model belum menanjak seperti sekarang. Oleh karenanya, ia mengambil beberapa pekerjaan termasuk menari telanjang.
Ide untuk menjadi penari striptis datang kala ia mengunjungi sebuah klub ketika masih remaja. Saat itu, ia mengaku langsung tertarik masuk dalam industri dewasa itu.
Baca Juga
"Aku pergi ke klub untuk minum-minum dan merasa tertarik (untuk jadi penari striptis). Aku mulai sekitar dua minggu setelah masuk ke klub itu," ungkapnya.

Seiring dengan statusnya sebagai penari telanjang, Mercedes juga mendulang kesuksesan sebagai model. Namanya mulai diperhitungkan di dunia mode. Ia mulai cemas jika pekerjaan di klub mempengaruhi kariernya.
"Aku lalu menyabotase hidup selama bertahun-tahun karena khawatir ini akan terbongkar. Awal tahun 2000-an, karierku di dunia mode berjalan cukup baik," jelas dia.
Walaupun dihantui perasaan takut, Mercedes tetap menjalani pekerjaan gelapnya. Ketakutan terbesarnya adalah asumsi orang tentang penari striptis yang menyediakan jasa layanan seksual.
Tahun lalu, model cantik ini mulai menyadari pekerjaannya baik-baik saja jika ia juga merasa seperti itu. Ia mulai merasa damai dengan diri sendiri dan berpikir, orang akan berpandangan baik jika ia juga dalam keadaan baik.
Sejak itu, ia memutuskan membuka jati dirinya sebagai penari striptis. Kini Mercedes mengaku sudah menemukan orang yang tepat yang tidak memandangnya sebagai seorang penari telanjang, melainkan sebagai dirinya sendiri.
Terkini
- Kamu Terlalu Mandiri: Ketika Kemandirian Perempuan Masih Dianggap Ancaman
- Support System Seumur Hidup: Bagaimana Kakak Adik Perempuan Saling Menguatkan?
- Women News Network: Menguatkan Suara Perempuan dari Aceh hingga NTT
- Saatnya Berbagi Tugas di Dapur, Karena Memasak Bukan Hanya Tanggung Jawab Perempuan
- Lajang dan Bahagia: Cara Perempuan Menikmati Hidup Tanpa Tekanan Sosial
- Plan Indonesia dan SalingJaga Gelar Soccer for Equality, Dukung Kesetaraan Pendidikan Anak Perempuan NTT
- Paternity Leave Bukan Sekadar Cuti, Tapi Wujud Budaya Kerja yang Inklusif
- Koper Ringan, Gaya Baru Menjelajah Dunia Tanpa Beban
- Body Positivity vs Body Neutrality: Mana Jalan Terbaik Menerima Tubuh Apa Adanya?
- Wujud Kesetaraan di Dunia Transportasi, Kartini Masa Kini di Balik Kemudi