Dewiku.com - Kisah cinta pasangan beda usia memang cukup sering mencuri atensi, apalagi kalau perbedaan umurnya begitu jauh.
Melansir Daily Star, Tori yang berusia 22 tahun sudah menikah dengan Eddie Smith yang 27 tahun lebih tua darinya pada 2019 lalu. Hal itu sering membuat orang-orang berprasangka buruk.
Cerita cinta mereka bermula ketika keduanya bertemu di bar karaoke. Selain ketertarikan fisik, mereka merasa cocok dan saling nyaman karena sama-sama suka bernyanyi dan traveling.
"Saat Eddie melamar saya, itu adalah hari terbaik dalam hidup saya. Kami tak sabar untuk menghabiskan sisa hidup kami bersama," ungkap Tori.
Tori dan Eddie terbiasa dengan tatapan menghakimi dan komentar buruk dari orang lain, utamanya ketika mereka bersama di depan umum. Tori bahkan pernah dituduh cuma memanfaatkan Eddie sebagai sugar daddy.
Namun, mereka tak ingin ambil pusing. Faktanya, pasangan beda usia ini saling mencintai.
Tori mengungkapkan, "Sulit bagi orang lain untuk memahami bahwa orang yang lebih muda bisa jatuh cinta dengan pria yang lebih tua."
Hanya saja, beberapa pekan lalu, sebuah insiden tak terduga menimpa pasangan asal Baltimore, Amerika Serikat ini. Eddie hampir saja diamankan polisis karena dikira menculik remaja.
Hari itu, mereka telah berhenti di sebuah fasilitas pemberhentian truk. Tak disangka, seseorang mengira Tori adalah remaja perempuan belasan tahun. Dia dikira korban penculikan sehingga melaporkannya ke polisi.
"Saya pergi ke kamar mandi, saat seseorang pasti melihat saya dan menganggap saya baru berusia 13 tahun," kata Tori.
Baca Juga
-
Awas Jadi Pengkhianat! 11 Tanda Kamu Berniat Selingkuh dari Pasangan
-
Bikin Ibu Kaget! Pria Ini Izin Pergi Belanja, Pulangnya Malah Bawa Menantu
-
Mengharukan, Kisah Wanita Berjuang Adopsi Anak saat Pandemi Covid-19
-
Dompet Terus Menipis, Kisah Sugar Baby Bertahan Hidup saat Pandemi Covid-19
-
Kisah Haru Pasien Covid-19, Pasangan Lansia Ini Rayakan Hari Jadi ke-50
-
Kisah Cinta Bak Drama Korea, Artis Cantik Ini Pacaran dengan Hacker
Ketika mereka bakal pergi dari tempat itu, tiba-tiba ada dua mobil polisi menghadang dan meminta Eddie keluar. Ketika ditanya apa hubungannya dengan Eddie, Tori pun berupaya menjelaskan jika mereka adalah pasangan suami istri.
Dari segi penampilan fisik, Tori memang kelihatan jauh lebih muda dari umur aslinya. Dia masih seperti remaja.
"Saya tak percaya seseorang mengira suami saya telah menculik seorang remaja. Saya menunjukkan kartu identitas saya untuk membuktikan usia saya dan para petugas polisi pun mulai tertawa," tuturnya.
Bagaimana menurut kalian? Adakah yang mempunyai pengalaman unik serupa karena memiliki pasangan beda usia dengan jarak umur cukup jauh?
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian