Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Di tengah banyaknya orang yang membatalkan upacara akad dan resepsi pernikahan, masih ada yang memilih untuk menggelar pernikahan virtual di tengah pandemi virus corona.
Di seluruh dunia, beberapa pasangan pun telah memilih untuk tetap melangsungkan pernikahan secara kecil-kecilan tapi menayangkannya secara virtual kepada tamu undangan.
Tidak terkecuali dengan pasangan asal Yogyakarta satu ini. Bukan cuma pernikahan virtual biasa, pasangan ini melakukannya secara totalitas dengan green screen.
Lewat unggahan akun Twitter @goenrock, video pernikahan virtual itu pun dengan cepat menjadi viral dan telah ditonton lebih dari 275 ribu kali.
Baca Juga
-
Tak Perlu Kerja, Wanita Ini Dibayar Mahal karena Kuku Kaki Super Panjang
-
Takut Diselingkuhi saat Karantina, Pria Ini Akui Pacaran dengan Hantu
-
Dicukur Dadakan, Gelandangan Ini Jadi Ganteng Bak Model
-
Tak Banyak yang Tahu, Model Senior Ini Ternyata Ibu Kandung Elon Musk
-
Bercerai dengan Suaminya, Ibu Ini Putuskan Menikahi Anak Angkatnya
-
Menyesal Pernah Selingkuh, Pria Ini Sakit Hati Tahu Istrinya Mendua Juga
"Virtual wedding di Jogja. Resepsi dan shooting di studio dengan dikelilingi green screen. Background langsung di-replace live dan di-streamingkan," tulis caption di unggahan tersebut.
Dalam video, tampak jika pasangan yang menikah menggunakan masker saat tengah melakukan akad nikah di depan green screen.
Tak hanya itu, pasangan ini juga melakukan resepsi layaknya pernikahan biasa.
Didampingi orangtua, keduanya pun berdiri berdampingan di atas panggung yang dilatarbelakangi green screen.
Namun, ketika ditayangkan, green screen itu langsung diedit dan diubah menjadi dekorasi ala pernikahan adat Jawa pada umumnya.
Akad dan resepsi pernikahan virtual yang dibuat dengan green screen ini pun sukses menarik perhatian banyak warganet sehingga menjadi viral.
Tak cuma totalitas, ide ini juga dianggap bisa diterapkan bagi yang ingin menikah secara virtual di tengah pandemi Covid-19.
"Nikah udah kayak mau bikin film Avengers," komentar akun @Rian_adji.
"Konsep yang tidak terpikirkan pake green screen," tambah komentar @nissalistya.
"Referensi untuk menekan budget di kemudian hari," tulis @haninsyrfh.
"Seketika Nyi Roro Kidul dateng bawa pasukan minta prasmanan," canda @ahmaddsltni.
"Keren, kepikiran aja ya gimana cara nikah pas pandemi. Btw kok aku kepikiran jadi pengen virtual wedding ya supaya nggak repot," tambah @deavina98.
Bagaimana menurutmu, nih?
Terkini
- Perjuangan Kesetaraan Gender: Masih Banyak Tantangan di Indonesia!
- Buka Puasa Mewah All You Can Eat Rasa Dunia Cuma Rp425 Ribu di The Sultan Hotel!
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki