Dewiku.com - Persahabatan memang dapat menjadi begitu rumit, salah satunya kalau kamu mulai menyukai seseorang lebih dari teman biasa. Kalau tidak beruntung, bisa saja kamu malah berakhir terjebak friendzone.
Kedekatan emosional dan perasaan nyaman ketika bersama sahabat mungkin membuatmu sulit menentukan apakah sudah benar-benar jatuh cinta atau tidak.
Merangkum dari Yourtango, berikut beberapa cara untuk mengetahui apakah kamu telah menyukai seseorang lebih dari teman biasa.
1. Kamu selalu ingin berbicara dengan dia
Kamu ingin terus mengobrol dan menghabiskan lebih banyak waktu dengannya. Ada begitu banyak hal yang ingin kamu ketahui dan pahami tentangnya.
Di sisi lain, jika dia sangat tertarik dengan kehidupan asmaramu, ada kemungkinan dia memiliki perasaan istimewa untukmu. Kalau kamu sudah punya hubungan asmara dengan orang lain, dia mungkin juga selalu ingin tahu apa saja yang terjadi dalam hubunganmu itu.
2. Kamu takut memberi tahu dia tentang bagaimana perasaanmu sebenarnya
Rasanya mungkin sangat tak nyaman ketika kamu menyadari telah jatuh cinta kepada teman sendiri. Biasanya, ada ketakutan untuk memulai pembicaraan terkait hal itu.
Kalau perasaanmu cuma sesaat, mungkin tak masalah mengabaikannya. Namun jika perasaanmu justru semakin dalam, sebaiknya cari momen yang tepat untuk mengungkapkannya.
3. Kamu mendapat perasaan tak biasa saat bersama dia
Baca Juga
-
Malas Jomblo saat Pandemi, 3 Zodiak Ini Bertahan setelah Tahu Diselingkuhi
-
Tak Segampang Putus, Simak 8 Pertanyaan Ini sebelum Ajukan Gugatan Cerai
-
Kisah Pernikahan Pasangan Down Syndrome, Sempat Galau Jalani LDR
-
Dia Tak Bahagia Bersamamu, Perhatikan 5 Kebiasaan Pasangan di Media Sosial
-
Awas Friendzone! 10 Tanda Dia Cuma Suka Kamu sebagai Teman
-
Hubungan dengan Keluarga Pasangan Tak Berjalan Baik? Simak 8 Tips Ini
Kamu merasa lebih bahagia ketika bersamanya. Kamu sangat antusias kalau dia menghubungimu, bahkan jika itu untuk membicarakan hal yang tak masuk akal sekalipun.
Mengungkapkan perasaan memang bisa menjadi solusi ketika kamu jatuh cinta kepada teman sendiri. Minimal, itu bakal membuat lega dan tentu saja bahagia jika perasaanmu disambut olehnya.
Namun, kamu juga harus menyadari bahwa kisah sahabat jadi cinta tak selamanya berhasil. Mengungkapkan perasaanmu kepadanya mungkin bisa membuat duniamu berantakan kalau tanggapan dia mengecewakan.
Situasi dilematis itulah yang membikin banyak pada akhirnya orang terjebak friendzone. Kamu selalu merasa sulit untuk mengungkapkan perasaan yang sebenarnya karena yakin dia cuma menganggapmu sebagai teman.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?