Dewiku.com - Hari pertama menstruasi adalah periode yang berat bagi sebagian besar perempuan. Belum lagi jika kram melanda saat haid. Rasanya sungguh tidak nyaman.
Melansir Bright Side, berikut beberapa tips berikut agar menstruasi lancar dan bebas dari kram.
Kaus kaki panas
Jika kram terlalu parah untuk ditanggung, gunakan botol atau kaus kaki panas buatan sendiri yang diisi dengan nasi dan panaskan di microwave selama beberapa menit.
Gunakan celana dalam menstruasi
Pada hari pertama menstruasi, biasanya volume darah yang keluar sedang banyak-banyaknya. Jika tidak yakin pembalut mampu menahannya, kamu bisa menggunakan celana dalam menstruasi yang dapat membantu mencegah kebocoran.
Konsumsi makanan kaya kalium
Makanan kaya kalium diketahui bisa membantu mengatasi kram, membuat hari pertama menstruasi menjadi lebih enteng. Apa yang harus dikonsumsi untuk mendapatkan kalium? Makan saja pisang sebanyak yang kamu mau!
Stop camilan asin
Camilan asin cuma akan memperburuk kram dan pembengkakan yang dialami selama menstruasi. Stop camilan asin, dan ganti dengan buah-buahan dan makanan tawar.
Baca Juga
-
Ungkap Identitas Pacar Online, Pasangan Ini Ternyata Sudah Tinggal Serumah
-
Rekomendasi Lip Balm saat Udara Panas, Cocok Atasi Bibir Kering dan Pecah
-
Belanja di Turki, Nikita Mirzani Bikin Syok Pakai Kemeja Putih Belasan Juta
-
Dedikasi Tinggi, Viral Pengantin Wanita Langsung Ujian Online setelah Akad
-
Panen Kecaman Warganet, Influencer Ini Bikin Tips Minum Darah Haid
-
Wanita Ini Pakai Darah Haid untuk Masker Wajah, Hasilnya Glowing
Nol kafein
Kafein membikin kram semakin parah. Jadi, hindari kopi sama sekali. Kamu bisa menggantinya dengan teh herbal atau air putih hangat.
Obat penghilang rasa sakit
Saat kram tidak kunjung hilang, dan beragam cara yang telah dilakukan tidak juga membantu, obat penghilang rasa sakit bisa menjadi penyelamat.
Lakukan yoga
Jika lebih suka menghindari obat penghilang rasa sakit, alternatifnya adalah olahraga. Yoga adalah salah satu pilihan terbaik selama menstruasi. Ini membantumu untuk rileks dan bermeditasi sehingga membantu meredakan kram. (*Vania Rossa)
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian