Dewiku.com - Seorang pria membagikan kisahnya yang ingin melakukan transformasi menjadi mirip naga. Ia bahkan rela mengeluarkan uang hingga miliaran rupiah.
Pria bernama Richard Hernandez tersebut dulunya adalah seorang pegawai bank di Amerika. Namun, setelah bertahun-tahun menjadi pegawai bank, Richard memutuskan melakukan modifikasi tubuh.
Melansir Daily Star, Richard awalnya ingin memiliki penampilan bak wanita naga. Ia juga ingin dipanggil Tiamat Legion Medusa.
Untuk mencapai keinginannya tersebut, Richard rela menghabiskan 61 ribu poundsterling atau sekitar Rp1,1 miliar. Ia sudah menghilangkan telinga hingga membelah lidah.
Tak hanya itu, Richard juga mengungkap keinginannya untuk memotong organ intim sehingga dirinya tidak memiliki gender.
Sebelumnya, Richard melakukan terapi hormon untuk mengubah jenis kelamin dari pria ke wanita. Namun, ia kini tidak mau menjadi pria maupun wanita.
"Aku sedang dalam proses untuk tidak memiliki gender, jadi aku memilih dipanggil dengan kata ganti mereka (they). Prioritas utamaku adalah mengucapkan selamat tinggal kepada alat kelamin secepat mungkin."
Richard bahkan mengaku jika dirinya merasa sebagai bagian dari spesies ular, serta menyebut transformasinya sebagai metamorfosis.
"Metamorfosisku masih jauh dari selesai," tambah Richard.
Pilihan Richard untuk melakukan transformasi tersebut juga bukan tanpa alasan. Saat kecil, Richard dibuang orangtuanya di hutan.
Baca Juga
-
Cinta Laura Pede Pakai Baju Gratisan, Penampilannya Sukses Jadi Sorotan
-
Harganya Belasan Juta, Tas Atta Halilintar Malah Disebut Mirip Kotak Bekal
-
Viral Wanita Minta Sumbangan Nikah ke Orang Asing, Aksinya Dicibir Norak
-
Ibu Ini Beri Pesan Khusus di Nisan Suami, Gegara Meninggal saat Selingkuh
-
Demi Berobat Penyakit Langka, Kisah Wanita Beralih Karir Jadi Model Dewasa
-
Khawatir Tak Punya Teman untuk Diundang, Pria Ini Mengaku Takut Menikah
Saat itu, Richard dan saudara-saudaranya berhasil ditemukan oleh kakek-neneknya. Namun, Richard merasa jika ia lebih baik punya ular sebagai orangtua.
"Ketika orangtua manusiaku membuangku dari mobil dan meninggalkanku seperti sampah, aku mengadopsi ular berbisa sebagai orangtuaku," jelas Richard.
Sebelum transformasi, Richard sendiri memiliki karir yang cukup sukses di bank. Ia pernah menjadi manajer klien di sebuah bank.
Namun, hidupnya berubah saat ia didiagnosis mengidap HIV. Sejak saat itu, Richard memilih keluar dan melakukan transformasi tubuh.
"Karena aku berpikir aku akan meninggal, aku mulai memodifikasi tubuhku karena aku berpikir aku sedang melawan waktu," tambahnya.
Richard sendiri berharap agar semua modifikasi yang ia lakukan bisa selesai di tahun 2025 kelak.
Selain itu, ia kini juga menjadi pendiri organisasi bernama Mod Squad Modified Street Team. Organisasi tersebut dikhususkan untuk komunitas transgender dan pecinta modifikasi tubuh seperti dirinya.
Terkini
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?