lifestyle

Banjir Dukungan, Kisah Tentara Wanita Dipenjara setelah Menerima Lamaran

Tentara wanita tersebut dianggap melakukan hal tidak pantas karena menerima lamaran dari tentara muda.

Amertiya Saraswati
Kamis, 23 Desember 2021 | 20:50 WIB

Momen lamaran romantis seorang tentara wanita berubah menjadi mimpi buruk. Tentara wanita tersebut malah ditangkap karena dilamar saat bertugas.

Melansir Oddity Central, video lamaran tentara wanita asal Nigeria tersebut sempat menjadi viral di media sosial.

Pada video tersebut, tentara wanita yang bernama Sofiyat Akinlabi ini tampak menerima lamaran pernikahan dari seorang pria yang lebih muda.

Baca Juga: 4 Lip Liner yang Harganya Kurang dari Rp100 Ribu, Produk Brand Lokal

Sementara, anggota militer Nigeria lainnya juga menyaksikan acara lamaran tersebut dan bersorak untuk memberi selamat.

Meski begitu, video lamaran romantis tersebut malah berujung petaka. Momen lamaran itu dianggap melanggar aturan militer Nigeria.

Tentara Wanita Nigeria Ditangkap karena Menerima Lamaran saat Bertugas (twitter.com/YeleSowore)

Penyebabnya, Sofiyat Akinlabi menerima lamaran dari seorang tentara yang masih dalam pelatihan.

Baca Juga: Nonton Film Horor Bisa Turunkan Berat Badan, Ternyata Ini Alasannya

"Sikapnya merugikan aturan dan disiplin militer yang ada," ungkap perwakilan militer Nigeria, Gen Clement Nwachukwu kepada BBC.

"Tugas pelatih adalah melatih anggota korps yang masih muda dan tidak terlibat dalam hubungan asmara dengan mereka," tambahnya.

Sofiyat Akinlabi lantas dilaporkan ditangkap karena sudah menerima lamaran tersebut.

Meski begitu, sikap militer Nigeria tersebut ramai dikritik oleh aktivis dan kelompok hak asasi manusia. Banyak yang menganggap pihak militer bersikap misoginis karena pria bisa melakukan hal serupa dan tidak mendapat konsekuensi.

Sofiyat Akinlabi sendiri kini ramai mendapat dukungan di dunia maya, baik dari kalangan selebritas hingga publik. Selain itu, warga Nigeria juga menandatangani petisi pembebasannya.

Lewat petisi tersebut, warga menuntut agar Sofiyat dibebaskan. Selain itu, keputusannya menikah dengan tentara lebih muda juga harus dihargai menurut hukum.

Baca Juga: Bingung Cari Non-comedogenic Moisturizer? Ini Rekomendasinya

Namun, terlepas dari petisi yang diajukan, Sofiyat Akinlabi kini sudah seminggu mendekam di penjara.

lifestyle

Nonton Film Horor Bisa Turunkan Berat Badan, Ternyata Ini Alasannya

Suka menonton film horor? Ternyata bagus untuk diet, lho.

lifestyle

Manfaat Tes Genetik untuk Diet, Diklaim Efektif Bantu Turunkan Berat Badan

Seperti apa peran tes genetik dalam upaya menurunkan berat badan?

lifestyle

Ragam Manfaat Susu Kacang Mede untuk Kesehatan, Cocok buat Bumil dan Busui!

Seperti diketahui, selain rasanya gurih dan memiliki tekstur creamy, susu kacang mede juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

lifestyle

8 Arti Mimpi Gelas Pecah, Waspadai Datangnya Kehancuran!

Apakah arti mimpi gelas pecah selalu berkaitan dengan hal-hal buruk?

lifestyle

6 Wisata Gratis di Jakarta, Cocok untuk Healing Sejenak dari Penat Ibu Kota

Inilah beberapa tempat wisata ramah bujet yang bisa jadi pilihan di Jakarta.