Dewiku.com - Berdasarkan ramalan zodiak 13 Maret 2022, zodiak Cancer disarankan agar meluangkan sedikit waktu untuk diri sendiri.
Bagaimana peruntungan zodiak lain? Dirangkum dari Revive Zone, berikut ramalan zodiak 13 Maret 2022.
Capricorn
Ini bakal menjadi hari yang menyenangkan untuk berpesta. Kamu mungkin membuat perayaan kecil-kecilan bersama teman atau keluarga. Seiring berjalan hari, masalah keuanganmu juga akan teratasi.
Aquarius
Kamu akan menjalani akhir pekan yang sangat sibuk, terutama pada siang hari. Kamu mungkin harus menyambut banyak tamu atau memang sudah berencana renovasi rumah sehingga banyak hal yang perlu dilakukan.
Pisces
Hari ini kamu mungkin panen ide-ide kreatif. Tunjukkan semangat membaramu yang tentunya diikuti kemampuan mumpuni. Kamu juga memancarkan sikap positif yang membuat orang-orang di sekitarmu ikut bersemangat.
Aries
Pikiranmu hari ini akan terasa tenang dan penuh kedamaian. Begitu pula dengan segala aktivitas yang ingin kamu lakukan sepanjang hari. Kamu tidak akan terganggu dengan masalah atau pertengkaran apa pun.
Baca Juga
-
Meluncurkan Platform Video Clickmov, Arkadia Digital Media Siapkan Monetisasi Baru
-
Kenalan dengan SymWhite 377, Pesaing Baru Kojic Acid, Niacinamide, dan Arbutin yang Bisa Membuat Kulit Cerah Maksimal
-
Mengandung Brightening Glycolic Acid, Serum Ini Bantu Menyamarkan Noda Hitam dalam 4 Minggu
-
Kaya Vitamin E, Ketahui 6 Manfaat Minyak Kedelai untuk Perawatan Kulit
-
Anti Mainstream, Pengantin Wanita Ini Bebaskan Bridesmaid Pilih Gaun, Tuai Perdebatan Warganet
-
Akibat Jalani Tes Ini, Curhat Wanita Alami Kerontokan Rambut hingga 80 Persen
Taurus
Membiarkan dirimu sibuk dengan sesuatu yang tidak kamu yakini sejak awal adalah ide buruk. Tinggalkan saja dan lakukan hal lainnya. Prosesnya mungkin agak rumit, tapi itu lebih baik untuk ke depannya.
Gemini
Jangan cemas. Walaupun akhir-akhir ini kamu kurang memperhatikan orang-orang yang kamu sayangi, mereka tahu dan percaya bahwa kamu selalu peduli. Coba atur kembali jadwal kerjamu yang semakin padat itu.
Cancer
Luangkan sedikit waktu untuk menyendiri dan pikirkan apa yang benar-benar kamu inginkan. Beberapa hari yang lalu, tampaknya terjadi sesuatu yang membuatmu merasa harus mempertimbangkan kembali tujuan hidupmu.
Leo
Akan selalu ada masa di mana kamu harus bersikap blak-blakan dan tegas. Ini mungkin terasa begitu menantang, tapi kamu punya kemampuan untuk menyelesaikannya dengan adil. Jangan khawatir, Leo!
Virgo
Kamu akan memulai hari dengan baik, tapi mungkin bakal menjadi sedikit kacau setelahnya. Misalnya, seseorang di rumah mungkin tidak sehat sehingga kamu harus merawatnya, padahal sudah banyak agenda sendiri.
Libra
Kamu mungkin bertemu seseorang yang membantumu membuat perubahan gaya hidup. Namun, sebelum memutuskan untuk mengikuti arus, pertimbangkan apakah perubahan itu akan menguntungkanmu dalam jangka panjang.
Scorpio
Kamu ingin mengubah hal-hal di sekitarmu, tapi kamu perlu waktu untuk memikirkan apakah mereka memang perlu diubah atau tidak. Hari ini, kamu tampaknya juga akan didorong mendekati tujuan baru.
Sagittarius
Orang-orang ingin tahu apa yang terjadi dalam pribadi maupun profesionalmu. Meladeni mereka cuma akan membuatmu kelelahan. Abaikan semuanya dan cobalah untuk tetap konsentrasi pada rencana masa depanmu.
Itulah ramalan zodiak 13 Maret 2022. Jadi, bagaimana peruntungan zodiakmu?
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?