Dewiku.com - Ada banyak aktivitas intim setelah menikah yang bermanfaat untuk kesehatan mental, misalnya mandi bareng pasangan. Apa saja manfaat mandi bareng pasangan?
Mandi bersama bisa menjadi momen spesial. Suasana dapat terasa lebih romantis, sambil mendengarkan musik atau menyalakan lilin aromaterapi. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut berbagai manfaat mandi bareng pasangan yang mungkin masih jarang diketahui.
Mengurangi Stres
Mandi bareng pasangan bisa membantu melepaskan hormon oksitosin yang mengurangi stres dan membantu menurunkan tekanan darah. Pelepasan hormon ini dapat dirangsang dengan bersentuhan atau saling memeluk saat mandi.
Tak heran jika para ahli merekomendasikan mandi bersama sebagai cara melepas stres untuk pasangan suami istri. Kamu dan pasangan bisa melakukannya setelah beraktivitas seharian atau lelah akibat tekanan pekerjaan.
Mandi bareng ternyata juga bisa membantu meningkatkan kualitas komunikasi antara suami dan istri. Momen intim saat mandi bisa dimanfaatkan untuk mengobrolkan hal-hal mendalam setelahnya.
Harapannya, pasangan suami dan istri bisa saling mengerti dan memahami masalah atau hal-hal lain yang menjadi keresahan masing-masing, baik soal pekerjaan maupun hubungan rumah tangga.
Perasaan Lebih Bahagia
Salah satu tujuan pasangan menikah adalah menemukan kebahagiaan. Membangun hubungan yang intim dan sehat akan membuat pasutri tumbuh dalam cinta dan bahagia bersama. Salah satu cara mencapainya adalah mandi bersama.
Baca Juga
-
Cara Move On dari Patah Hati Sesuai Ajaran Islam, Ini Kata Buya Yahya
-
5 Zodiak Ini Ahlinya Tebar Pesona, Bisa Memikat Hati Tanpa Banyak Tingkah
-
Tes Kepribadian: 9 Fobia Ini Menggambarkan Karakter Asli Seseorang
-
6 Arti Mimpi Tikus Putih, Pertanda Ada yang Harus Diwaspadai
-
Apa Itu Sunday Scaries? Lakukan 3 Langkah Ini untuk Mengatasinya
Meningkatkan Rasa Percaya Diri
Hubungan yang baik dan sehat antara suami dan istri akan membantu keduanya bertumbuh. Salah satu perantara untuk membangun hubungan itu adalah mandi bersama. Aktivitas yang membuat komunikasi pasutri lebih harmonis ini juga bisa memengaruhi rasa percaya diri.
Kamu dan pasangan bakal merasa didukung oleh satu sama lain. Hal inilah yang kemudian dapat meningkatkan rasa percaya diri kedua pihak.
Meningkatkan Kesehatan Fisik
Hubungan yang mendukung kesehatan mental pada dasarnya bisa berpengaruh besar terhadap kesehatan fisik. Pasangan yang jarang stres lebih mungkinterhindar dari penyakit-penyakit fisik yang disebabkan pikiran.
Itulah sejumlah manfaat mandi bareng pasangan yang ternyata terlalu sayang dilewatkan. Semoga bermanfaat!
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian