Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Mau kemana malam tahun baru besok? Biasanya, ada banyak destinasi wisata menyajikan agenda perayaan, mulai dari konser, pesta kembang api, dan lainnya. Kamu bisa memanfaatkannya untuk menghabiskan waktu bersama orang terdekat.
Di Jakarta sendiri, tak sedikit tempat wisata yang menawarkan pengalaman seru untuk merayakan pergantian tahun. Berikut beberapa rekomendasi tempat wisata yang bisa dikunjungi, dirangkum dari laman tiket.com.
1. Bundaran HI
Bundaran HI adalah salah satu tempat favorit untuk menikmati malam tahun baru. Biasanya, terdapat berbagai acara, mulai dari konser musik, pertunjukkan air mancur, hingga pesta kembang api. Tentu saja kamu bisa menikmatinya bersama orang tersayang.
Baca Juga
-
Viral Momen Anissa Azizah Momong Anak di Pesawat, Ini Tips agar si Kecil Tidak Rewel
-
5 Gaya Sporty Tya Ariestya, Modis dan Nyaman untuk Olahraga
-
4 Fakta Menarik Baju Safari Prabowo, Ini Nilai Historis di Baliknya
-
Ini 5 Koleksi Tas Mewah Umi Pipik, Paling Murah Nyaris Rp5 Juta
-
3 Tren Korean Beauty 2024, Semakin Utamakan Pentingnya Skin Barrier
Tempat wisata lain yang bisa dikunjungi adalah Monumen Nasional (Monas). Setiap tahun, biasanya juga ada berbagai acara seperti konser musik, pameran, atau berbagai instalasi yang unik di Monas. Pengunjung biasanya juga dapat menikmati pertunjukkan video mapping dari projektor yang disorot ke gedung.
3. Taman Mini Indonesia Indah (TMII)
Taman Mini Indonesia Indah (TMII) termasuk salah satu lokasi pusat pesta kembang api yang memanjakan mata. Selain itu, ada berbagai wisata yang bisa dinikmati di kawasan ini sebelum momen pergantian tahun.
4. Gelora Bung Karno (GBK)
Rekomendasi tempat perayaan tahun baru lainnya adalah kawasan Gelora Bung Karno (GBK). Biasanya ada banyak kegiatan yang digelar di wilayah ini, mulai dari konser musik, pesta kembang api, dan lainnya.
Kawasan GBK juga dekat dengan berbagai tempat wisata menarik. Tentu saja hal ini memudahkanmu untuk menjelajahi beberapa tempat wisata sekaligus.
5. Kota Tua
Terdapat banyak tempat yang dapat dikunjungi jika kamu memilih Kota Tua untuk perayaan malam tahun baru. Ada banyak kafe yang bisa dikunjungi bersama orang-orang terdekat. Biasanya juga ada pertunjukkan musik yang bisa dinikmati di kawasan ini.
6. Ancol
Kawasan Ancol juga bisa menjadi opsi menarik. Ada berbagai wisata yang dapat dinikmati masyarakat. Kamu bisa datang untuk menikmati keindahan pantai, main ke Dufan, atau seru-seruan di berbagai tempat lainnya.
Tak perlu cemas soal pesta kembang api. Ancol terkenal sebagai salah satu pusat pesta kembang api di Jakarta.
Terkini
- Buka Puasa Mewah All You Can Eat Rasa Dunia Cuma Rp425 Ribu di The Sultan Hotel!
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri