Dewiku.com - Sumber karbohidrat tidak hanya nasi. Ada banyak alternatif yang tak kalah sehat dan tentunya mengenyangkan seperti nasi.
Mau coba mengganti nasi dengan sumber karbohidrat lainnya? Dilansir dari Suara.com, berikut beberapa alternatifnya.
Kentang adalah sumber karbohidrat kompleks yang cukup populer. Kentang juga mengandung vitamin A, vitamin C, protein, serat, dan natrium. Konsumsi kentang yang direbus tanpa mengupas kulitnya bisa memenuhi asupan serat dan pati resisten yang baik.
Ubi jalar
Ini adalah salah satu jenis umbi-umbian yang kaya serat, gula, dan pati. Ubi jalar juga mengandung provitamin A, vitamin C, serta kalium yang cukup tinggi.
Pisang
Pisang mengandung banyak nutrisi, antara lain vitamin C, vitamin B6, serat, mangan, kalium, potasium, dan magnesium. Pisang sering jadi pilihan penderita diabetes karena punya indeks glikemik yang rendah hingga sedang sehingga membantu menjaga kadar gula darah.
Jelai
Jelai merupakan tumbuhan serealia dari suku padi-padian atau Poaceae. Tanaman ini serumpun dengan jagung dan sorghum, yakni Adropogoneae. Jelai pun kaya kandungan berkhasiat, termasuk karbohidrat, protein, lemak, serat, kalsium, zat besi, dan vitamin B1.
Baca Juga
Jagung
Jagung punya berbagai kelebihan dari segi gizi dan manfaat. Jagung dikonsumsi sebagai makanan utama pengganti nasi.
Singkong
Kandungan karbohidrat pada singkong tak jauh berbeda dengan nasi. Hanya saja, kandungan protein pada singkong memang termasuk kecil.
Sagu untuk papeda
Papeda tinggi karbohidrat karena berasal dari tepung sagu sehingga merupakan sumber energi yang baik untuk tubuh. Terbuat dari tepung sagu, papeda tidak mengandung gluten, membuatnya cocok untuk orang-orang yang mempunyai alergi atau intoleransi gluten.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian