Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Ibadah puasa di bulan Ramadan bukan cuma soal menahan lapar dan haus, tetapi juga hawa nafsu. Hal itu tak terkecuali menahan diri untuk tidak membicarakan orang lain alias bergosip dan memaki.
Walau tidak membatalkan, bergosip dan mengumpat termasuk perbuatan yang bisa mengurangi pahala berpuasa. Lalu, bagaimana jika bergosip dan memaki di ruang digital seperti media sosial?
Dilansir dari NU Online, alumni Ma’had Aly Lirboyo Kediri dan pegiat literasi pesantren Ustaz A Zaeini Misbaahuddin Asyuari mengungkapkan bahwa bergosip hingga mengumpat di media sosial juga dapat memengaruhi pahala puasa.
"Setelah menelaah berbagai literatur fiqih, ditemukan kejelasan bahwa hukum menggosip, mengumpat, atau membikin berita bohong, dan bullying di media sosial dalam kondisi puasa hukum puasanya tetap sah, meskipun tidak memperoleh pahala ibadah puasa," ujarnya.
Baca Juga
Seperti yang telah dijelaskan, orang yang berpuasa tetapi tetap mengerjakan hal buruk termasuk bergosip hingga mengumpat akan merugi. Ini karena puasanya memang tidak batal, tetapi tidak akan mendapatkan pahala apa pun kecuali lapar dan dahaga.
Soal puasa tak berpahala, Nabi Muhammad juga pernah bersabda yang artinya:
"Banyak sekali orang yang tidak mendapat apapun dari puasanya kecuali lapar. Dan banyak sekali orang shalat malam tidak mendapatkan apapun dari shalatnya kecuali bangun malam." (HR An-Nasai).
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby