Dewiku.com - Salah satu makanan khas Lebaran yang selalu dirindukan adalah opor ayam. Hari Raya Idul Fitri rasanya belum lengkap tanpa menyantap opor ayam dengan potongan ketupat.
Hanya saja, penggunaan bahan santan kadang dikhawatirkan membuat opor cepat basi. Tentunya itu bukan hal yang diinginkan, terlebih jika membuatnya dalam porsi besar.
Bagaimana agar opor ayam tidak cepat basi? Melansir Suara.com, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat memasak.
1. Gunakan santan dari kelapa tua
Memasak opor ayam dengan menggunakan santan instan memang praktis. Namun, jika ingin membuat opor yang lebih enak dan tahan lama, lebih disarankan memakai santan dari kelapa tua.
2. Tumis bumbu sampai matang
Ketika menumis bumbu opor, pastikan semua bahan benar-benar matang hingga keluar aroma harum. Setelahnya, baru masukkan ayam. Ini sangat penting karena tingkat kematangan bumbu menjadi salah satu penentu opor ayam menjadi cepat basi atau tidak.
3. Gunakan api kecil
Saat memasak opor ayam untuk Lebaran, lebih disarankan untuk menggunakan api kecil. Selain itu, harus sering diaduk supaya santan tidak gampang pecah.
Memasak langsung menggunakan api besar berisiko membuat daging ayam bisa tidak matang secara merata. Bumbunya pun akan kurang meresap.
Baca Juga
4. Cara menghangatkan kembali
Menghangatkan kembali opor ayam juga tidak bisa sembarangan. Agar kualitas santan tidak berubah, cukup gunakan api kecil. Selain itu, tidak perlu diaduk secara berlebihan.
5. Cara menyimpan
Jangan buru-buru masukkan opor ayam ke kulkas dalam keadaan panas. Lebih baik biarkan uap panasnya menghilang sampai mencapai suhu ruang dahulu.
Itulah beberapa tips untuk membuat opor ayam tidak cepat basi. Semoga bermanfaat!
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian